Banding Agung – Wakil Bupati OKU Selatan H. Sholehien Abuasir, S.P., M.Si., menghadiri Konferensi rapat Cabang 1 DPC APDESI Kabupaten OKU Selatan dan beserta Pelantikan/Pengukuhan DPK APDESI 19 Kecamatan Se-Kabupaten OKU Selatan.
Acara ini diselenggarakan di Graha Serasan Seandanan Danau Ranau, Kecamatan Agung Selatan pada Minggu, (29/10).
Konferensi ini bertujuan sebagai platform penting bagi para Kepala Desa untuk berdiskusi dan mencari solusi terhadap tantangan yang dihadapi.
Cik Ani Mangku Gedi, Ketua DPC APDESI Kabupaten OKU Selatan, melakukan pelantikan dan pengukuhan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) APDESI dari 19 Kecamatan di seluruh Kabupaten OKU Selatan.
“Dalam pidatonya, Ketua APDESI Kabupaten OKU Selatan, Cik Ani Mangku Gedi, menegaskan peran penting organisasi ini sebagai sarana komunikasi dan penyelesaian masalah,” tegasnya.
Ia juga mengucapkan terima kasih atas partisipasi 18 Kecamatan dari OKU Selatan dalam acara tersebut.
“Sohidin, Ketua APDESI Provinsi Sumsel, memberikan penghargaan kepada Ketua DPC APDESI Kabupaten OKU Selatan dan berharap organisasi ini akan membantu memecahkan masalah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.
Wakil Bupati OKU Selatan, H. Sholehien Abuasir, S.P., M.Si., berharap bahwa acara ini akan mempererat hubungan antarpihak yang hadir. “Wabub juga berharap bahwa organisasi ini akan berperan aktif dalam menyelesaikan masalah dan memberikan layanan yang lebih baik kepada masyarakat,” harap Wabup OKU Selatan.
Konferensi Cabang 1 DPC APDESI Kabupaten OKU Selatan dihadiri oleh berbagai tokoh, termasuk Wakil Bupati OKU Selatan, perwakilan Kapolres OKU Selatan, Kajari OKU Selatan, Dandim 0403/OKU, Kepala Dinas PMD OKU Selatan, Kepala Dinas Pariwisata OKU Selatan, Camat Agung Selatan, para Kepala Desa se-Kabupaten OKU Selatan, dan sejumlah undangan lainnya.
Reporter : (Hendri)