Silaturahmi ibu Kapolres Banjar dengan Pengasuh Ponpes Busanul Ulum

Berita TNI48 Dilihat

Berita Mapolres Banjar— Bertempat Ponpes Busanul Ulum Desa Karyamukti Kec. Pataruman Kota Banjar Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. Silaturami dengan Pimpinan Ponpes Bustanul Ulum, Kapolres Banjar disambut langsung oleh KH. Ade Hidayat pengasuh ponpes tersebut. (14/7/2020)

Dalam Kegiatan silaturahmi tersebut Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. mengatakan untuk mensosialisasikan terkait protokol kesehatan dalam masa new normal, protokol kesehatan harus tetap terapkan di lingkungan Ponpes,

“Ya, dalam kegiatan tersebut kami mensosialisasikan bahwa Ponpes pun tetap harus menerapkan protokol kesehatan” ucap Kapolres Banjar.

Selain itu Kapolres Banjar memberikan bantuan yang diberikan kepada Ketua dan Pengurus Ponpes Busanul Ulum Desa Karyamukti Kec. Pataruman Kota Banjar berupa beras sebanyak 100 Kg

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Banjar, Muspika Kecamatan Pataruman, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas.

Kapolres Banjar bersama Wakapolres Banjar sempat bersama-sama memainkan musik hadroh bersama para santri.(humas/ari) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten