Polsek Pameungpeuk Siagakan Anggota Dalam Penyaluran Vaksin Sinovac Ke Puskesmas

Berita TNI62 Dilihat

Berita  Mapolsek Pameungpeuk Polres Bandung – Upaya mencegah penyebaran virus corona terus dilakukan pemerintah, mulai dari sosialisasi penerapan protokol kesehatan hingga pemberian vaksin sinovac Covid-19. Dimana saat ini telah berlangsung pemberian tahap pertama yang diperuntukan kepada tenaga kesehatan dan para tokoh di sejumlah daerah di Indonesia.

Bandung menjadi salah satu wilayah di Indonesia yang telah menerima pendistribusian dosis vaksin sinovac Covid-19. Setelah menerima dosis vaksin, Pemerintah Bandung kemudian mendistribusikan ke seluruh Puskesmas untuk dilakukan penyuntikan kepada para tenaga kesehatan.

Salah satunya Puskesmas Pameungpeuk yang telah menerima dan melaksanakan pemberian dosis vaksin sinovac Covid-19 kepada pada tenaga kesehatan. Untuk memberikan rasa aman dan nyaman pelaksanaan pemeberian vaksin, Polsek Pameungpeuk Polresta Bandung mensiagakan anggota di Puskesmas Pameungpeuk, Bandung, Jumat (22 Januari 2021).

Kapolsek Pameungpeuk AKP Ivan Taufiq, SH., mengatakan, kehadiran anggota Polsek Pameungpeuk disana dalam rangka untuk memberikan rasa aman dan nyaman warga dan para tenaga kesehatan yang melaksanakan penyuntikan vaksin sinovac. Selain itu, kehadiran anggota di tengah masyarakat menjadi wujud nyata implementasi tupoksi Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan.

“Sebanyak tiga anggota kami siagakan untuk mengamankan jalannya pelaksanaan pemberian suntik vaksin sinovac Covid-19 kepada para tenaga kesehatan di Puskesmas Pameungpeuk. Ketiga personel yang bertugas yakni Kanit Lantas Ipda Agus, Kanit Provos Aiptu H. Agus, dan satu personel Bhabinkamtibmas,” tutur Kapolsek.

Selain melaksanakan pengamanan, kata AKP Ivan, anggota yang bertugas juga mengajak untuk selalu menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Seperti melaksanakan 5M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, membatasi mobilitas, dan menghindari kerumunan.

“Kedisiplinan menerapkan protokol kesehatan menjadi kunci bersama memutus rantai penyebaran Covid-19,” tandasnya.(Humas) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten