Peduli Terhadap Lingkungan, Satgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS Menanam 70 Pohon Untuk Mencegah Terjadinya Longsor

Berita TNI36 Dilihat

Berita Jayawijaya-Papua— Pohon merupakan salah satu sumber kehidupan, adanya pohon memberikan banyak manfaat bagi keberlangsungan hidup mahluk di bumi, diantaranya adalah memproduksi oksigen, menahan tergerusnya tanah akibat derasnya laju air, menjaga kesuburan tanah, dan mengikat zat-zat yang mencemari udara.

Atas dasar kepedulian terhadap kondisi lingkungan sekitar, Satgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS melakukan penanaman 70 bibit Pohon Merbau di sepanjang pinggiran aliran sungai Kampung Walesi, Distrik Walesi, Kab. Jayawijaya, Papua.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi, S.I.P. dalam keterangannya di Jayawijaya, Sabtu 21 Agustus 2021.

Dansatgas mengatakan bahwa kegiatan penanaman 70 bibit Pohon Merbau yang dilakukan oleh anggota Satgas Yonif RK 751/VJS Pos Walesi bersama masyarakat Kampung Walesi untuk mencegah terjadinya longsor, karena tanah dipinggiran aliran sungai mulai terkikis erosi akibat derasnya arus sungai.

“Kegiatan penanaman 70 bibit Pohon Merbau yang dipimpin oleh Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Satgas Pamrahwan Yonif RK 751/VJS Letda Inf M. Ali Sirait pada Sabtu (21/8/2021) pagi ini mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Kampung Walesi,” ungkapnya.

Di tempat terpisah, Pasiter Satgas Yonif 751 Letda Inf M. Ali Sirait mengatakan bahwa kegiatan penanaman bibit pohon tersebut sudah di agendakan oleh Satgas kepada tokoh masyarakat setempat sejak 1 minggu yang lalu, sehingga saat pelaksanaan hari ini masyarakat berbondong-bondong datang untuk membantu.

Sementara itu, Tokoh Masyarakat Walesi bapak H. Abu Hanifa Asso sangat mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh Satgas Yonif RK 751/VJS dalam hal ini Pos Walesi. “Saya selaku Tokoh Masyarakat Walesi sangat mendukung kegiatan yang di inisiasi oleh Satgas karena daerah yang tidak ditumbuhi pohon disepanjang pinggiran sungai tersebut rawan terjadi longsor apabila terus menerus terkikis air. (Pen Satgas Yonif RK 751/VJS) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten