Muspika Pataruman Silaturahmi Dengan Kepala Desa Binangun

Berita TNI110 Dilihat

Berita Mapolsek Pataruman –Muspika Pataruman diantaranya Kapolsek Pataruman Resor Banjar Polda Jawa Barat AKP Cecep Edi Sulaeman, S.IP. Camat Dedi Suryadi, S.STP, M.SI beserta Danramil Langensari Mayor Inf Drs. Agung Subekti kunjungan, ajangsana silaturahmi dengan Kepala Desa Binangun Kecamatan Pataruman Kota Banjar H. Kardjono. Rabu 09/09/2020.

Maksud dan tujuan kunjungan, ajangsana tersebut disamping untuk mempererat tali silaturahmi dan juga untuk saling berkoordinasi, tetap saling mendukung, bersinergi dalam menjaga, memelihara Kamtibmas.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Pataruman AKP Cecep Edi Sulaiman, S.IP mengucapkan “terimakasih atas penerimaan kami, disambut dengan baik oleh Bapak H. Kardjono selaku Kepala Desa Binangun dan tetap untuk saling mengingatkan dalam penerapan protokol kesehatan diwilayah Desa Binangun baik dilingkungan perkantoran maupun dilingkungan tempat tinggal masyarakat pungkas AKP Cecep Edi.”

“Selaku Kepala Desa Binangun mengucapkan terima kasih juga atas kunjungan, ajangsana dari Muspika Pataruman, Pemerintahan Desa Binangun terus-menerus menghimbau masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan melalui Perangkat Desa, Kadus, RW dan RT imbuh H. Kardjono.”(rilis) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten