Kapolsek Jatiwangi Jenguk Dan Berikan Santunan Pada Bayi Baru Lahir Penderita Bibir Sumbing

Berita TNI70 Dilihat

Berita Mapolres Majalengka — Program Peduli Polsek Jatiwangi Polres Majalengka Polda Jawa Barat dipimpin langsung Kapolsek Jatiwangi KOMPOL Asep S.Fiqih menjenguk Hadi Herlangga Penderita Bibir Sumbing, bayi baru lahir anak dari Bapak Ade warga Blok Cibogo Rt 01/15 Desa Burujul Kulon Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka, Minggu (5/6/2020).

Kapolsek Jatiwangi KOMPOL Asep S.Fiqih beserta Anggota, Pihaknya menindaklanjuti laporan dari warga ada bayi yang baru lahir mengalami bibir sumbing. Saat itu Kapolsek beserta Anggota langsung berinisiatif menjenguk Hadi Herlangga Penderita Bibir Sumbing, bayi yang baru lahir anak dari Bapak Ade.

Kedatangan Kapolsek Jatiwangi Beserta Anggota tidak hanya sekedar menjenguk, tapi mereka juga membawa Paket Sembako dan Santunan sekaligus untuk melihat secara langsung kondisi bayi tersebut yang baru lahir, Hadi Herlangga dari anak Bapak Ade sudah mengalami bibir sumbing. Terang Kapolsek Jatiwangi KOMPOL Asep S.Fiqih.

Kapolsek Jatiwangi KOMPOL Asep S.Fiqih juga mengatakan, kunjungan ini, kami sedikit memberikan bantuan dan memberikan semangat dan support kepada orang tuanya, mudah – mudahan kedua orang tuanya tetap semangat merawat dan memberikan pengobatan pada putranya, serta semoga diberikan kesembuahan,” katanya.

Diempat terpisah Kapolres Majalengka AKBP Dr.Bismo Teguh Prakoso mengatakan kepedulian Kapolsek Jatiwangi beserta Anggota telah Peduli kepada warga yang membutuhkannya dan bisa membantu meringankan biaya orang tua Hadi Herlangga dan berharap putra Bapak Ade diberikan kesembuhan.

AKBP Bismo juga mengungkapkan yang dilakukan oleh Kapolsek Jatiwangi merupakan bentuk kepedulian anggota Polri kepada warga, dan rencana saya beserta Anggota akan menjenguk Hadi Herlangga Penderita Bibir Sumbing bayi yang baru lahir, Kami berikan pelayanan terbaik untuk masyarakat, tukasnya.

Semantara Bapak Ade orang tua Hadi Herlangga, mengatakan, rasa terimakasih atas kepedulian Kapolsek Jatiwangi beserta Anggota yang menjenguk putranya, terimakasih, Pak Kapolres dan pak polisi atas kepedulian terhadap anak kami,” ucapnya.(rudi/humas) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten

Komentar