Berita MaPolres Banjar Polda Jabar – Berlokasi di Panen Waluh Di KWT 4 Desa Mekarharja Purwaharja Kota Banjar. Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. bersama Kapolsek Purwaharja, Bhabinkamtibmas, serta Babinsa, dan Personil Polwan kunjungi KWT (Kelompok Wanita Tani) 4 yang akan memanen Labu Madu hasil pertanian KWT 4 tersebut. (7/10/2020).
Selain Labu Madu, KWT tersebut memanen jahe, palawija lainnya, serta buah-buahan, dalam kesempatan tersebut Kapolres Banjar membeli hasil panen yang digelar di stand acara tersebut.
Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. dalam kegiatan mengatakan Polres Banjar terus mendukung program Ketahanan pangan dan ekonomi kreatif.
“Kami selalu support kegiatan yang mendukung stabilitas ketahanan pangan dan ekonomi kreatif, seperti yang dilakukan oleh KWT 4 Desa Mekarharja ini” ucap Kapolres Banjar.
Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Purwaharja Bapak Kusnadi, dan PPL Pertanian Ibu Evi.
Selain itu, Kapolres Banjar memberikan bantuan sembako kepada linmas setempat.(humas)