Baraknews OKUS, Muaradua – Pada malam grand final kontes lagu daerah dan lagu dangdut yang diselenggarakan dalam rangka memeriahkan peringatan HUT ke-20 Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan yang jatuh pada tahun 2024.
Acara tersebut dihadiri oleh, Wakil Bupati OKU Selatan, H. Sholehien Abuasir, S.P., M.Si., acara kontes lagu dangdut dan lagu daerah ini telah dilaksanakan selama 5 hari dan diikuti oleh sebanyak 70 peserta. Pada sabtu malam (13/1/2024).
Setelah melalui seleksi ketat oleh para juri, 6 peserta terbaik yang akan melanjutkan ke babak selanjutnya berhasil terpilih.
Pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati dalam sambutannya tidak lupa menyampaikan, terima kasih kepada semua peserta yang telah berpartisipasi dalam kegiatan kontes lomba menyanyi lagu dangdut dan daerah dalam rangka memeriahkan HUT OKU Selatan ke-20.
“Beliau juga memberikan apresiasi kepada semua panitia yang telah mensukseskan acara tersebut,” sampai Sholehien Abuasir Wakil Bupati OKU Selatan.
Wakil Bupati berpesan kepada peserta untuk terus berlatih lebih keras lagi sehingga nantinya dapat mengikuti lomba-lomba sejenis yang lebih profesional. “Beliau juga mengajak peserta yang belum mendapatkan juara untuk terus berjuang dan berusaha lebih keras agar dapat menjadi juara kedepannya, pesannya.
Acara tersebut juga, diwarnai dengan pengumuman pemenang dari kontes lagu dangdut dan lagu daerah. Juara 1 diraih oleh M. Firdaus Al Padji dari kecamatan Buay Rawan dengan skor nilai 1789.
Juara 2 diraih oleh, Adi Putra dari Muaradua Kisam dengan skor nilai 1785. Dan juara 3 diraih oleh Della Pramudya dari Kecamatan Pulau Beringin dengan skor 1775.
Wakil Bupati didampingi oleh, Sekretariat Daerah, Assisten III, dan staf ahli dalam membagikan hadiah kepada para pemenang serta turut dihadiri oleh sejumlah pejabat dari berbagai instansi, seperti TP PKK Kabupaten. OKU Selatan, Ketua DWP Kabupaten OKU Selatan, Asisten I, Staf Ahli Kemasyarakatan dan SDM, Kadin Budpar, Kadin UMKPP, Kasat Pol PP, Kadinkes, Kadishub, Kadisdik, Kadin Kominfo, Kadispora, Kepala BPKAD, Kadin Perpustakaan, Kepala Bapenda, dan Pimpinan Bank Sumsel Babel Cab. Muaradua, Kabag Prokopim, Kabag UP, Kabag Tapem, Kabag Kesra, Camat Muaradua.
Reporter: (Hendri)