Saat Junjungannya Beraudensi Mahasiswa, Seorang Pegawai DPKPP Marah-Marah Bergaya Preman

Berita Kab. Pandeglang – Di jaman sekarang masih ada seorang Staf Pegawai Negeri Sipil (PNS) Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman Dan Pertanahan (DPKPP) Kabupaten Pandeglang marah-marah bergaya seperti preman, padahal ini adalah mencontohkan tidak baik yang seharusnya jadi panutan. Apalagi seorang PNS yang gajinya itu berasal rakyat.

Berdasarkan informasi yang diterima Baraknews, seorang PNS bergaya seperti preman tersebut marah-marah, bahkan tangannya pun sempat tunjuk-tunjuk kearah sekelompok mahasiswa yang tergabung dalam Liga Mahasiswa Nasional Indonesia Geruduk (LMND) dan hampir terjadi keributan, saat junjungannya Kepala DPKPP Kabupaten Pandeglang Asep Rahmat beraudensi dengan Mahasiswa diruangan kantornya, Kamis (4/3/21).

Berawal mulai kericuhan saat Ketua LMND Pandeglang Fiqri mengatakan, terkait banyaknya pekerjaan seperti Paving Blok yang diduga dikerjakan asal-asalan. Sehingga bisa menimbulkan kerugian keuangan negara. Hal ini menunjukan, bahwa pemerintah terkesan tidak serius dalam meningkatkan infrastruktur jalan desa.

“Kami menilai diduga ada para Oknum pegawai DPKPP yang bermain mata, sehingga banyaknya pekerjaan yang dikerjakan secara asal-asalan. Dan hanya dibiarkan tanpa ada tindakan untuk memperbaiki kwualitas pembangunan,” tegasnya.

Lanjut Fiqri, audensi bersama Kepala DPKPP dan didampingi para pegawainya tidak ada tanggapan yang disampaikan di mengerti lantaran tidak nyambung. Bahkan terkesan hanya alimbi semata. Akibatnya, acara audensi bersama DPKPP terjadi kontravensi dan berakhir ricuh.

“Jawaban DPKPP jauh dari substansi yang kami pertanyakan dan sangat tidak nyambung. Oleh sebab itu, kami bertanya dengan harapan ada jawaban yang bisa kami pahami,” harapnya.

Namun sayangnya, sikap arogansi dari seorang pegawai DPKPP yang bergaya seperti preman itu. Sehingga menimbulkan kericuhan saat beraudensi. RIZ No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten