Rapat koordinasi HUT Satpam Didaerah Hukum Polres Cilegon Polda Banten

Berita Polres cilegon, Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi dalam rangka HUT Satpam Ke 41 Tahun 2021 dengan tema Bersama Polri, Satpam Siap Menjaga Kamtibmas dan penanggulangan Covid19 diaula Serbaguna Polres Cilegon, Rabu, (12/1).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono, Sik, SH diwakili Kasihumas Polres Cilegon Polda Banten IPTU Sigit Dermawan, SH mengatakan bahwa hari ini Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi dalam rangka HUT Satpam Ke 41 Tahun 2021 yang dihadiri oleh Kasubdit Bintibsos Ditbinmas Polda Banten AKBP Ganda Jaya Saputra, SE, Kasat Binmas Polres Cilegon Polda Banten AKP Hadi Subeno, SH, M.si. Serta Pimpinan BUJP (Badan Usaha Jasa Pengamanan) dan Manajer Keamanan wilkum Polres Cilegon.

Kita harus tau posisi Satpam direvitalisasi (digiatkan kembali), Personel satpam sedikit bergeser kewenangan diberikan kewenangan tindakan kepolisian awal yang tetap ada batasan batasannya, maka kami berharap Perusahaan Jasa Pengamanan dapat Terus melaksanakan peningkatan kemampuan dan profesionalisme dengan lakukan Pelatihan-pelatihan dengan Kepolisian setempat terutama di daerah hukum Polres Cilegon Polda Banten. Ujar IPTU Sigit Dermawan.

Dengan melaksanakan kegiatan pelatihan satpam dengan Kepolisian setempat seperti Polres Cilegon atau polres setempat lainnya dapat ditingkatkan sehingga kemampuan Satpam dapat lebih baik kedepannya dalam melaksanakan pengamanan ditempat Kerjanya. Tambah IPTU Sigit Dermawan.

Dan Kasat Binmas Polres Cilegon Polda Banten AKP Hadi Subeno, SH, M.si ditempat terpisah mengatakan bahwa Saya Terimakasih Kepada Pimpinan BUJP yang hadir pada hari ini, kami mohon apabila ada undangan kegiatan seperti ini agar dapat hadir sehingga dapat mempererat silaturahmi dan tetap mengedepankan Protokol kesehatan. Tutup Kasat Binmas Polres Cilegon. No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten