Polres Karawang Tunjuk SMAN 5 Karawang Ikuti Lomba Cerdas Cermat Polda Jabar

Baraknews polres Karawang – Semarak Hut Bhayangkara, anggota Satlantas Polres Karawang bersama para Staf SMAN 5 Karawang melaksanakan rapat kordinasi untuk kesiapan lomba cerdas cermat antar SMA yang akan dilaksanakan di Mapolda Jabar, Bandung, Jumat (22/7/2022).

Diketahui bahwa SMAN 5 Karawang ditunjuk Polres Karawang untuk mewakili Polres Karawang pada perlombaan cerdas cermat antar SMA di jajaran Polda Jabar yang akan segera digelar.

Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono melalui Kasat Lantas Polres Karawang, AKP LD Habibi Ade Jama menerangkan bahwa cerdas cermat antar SMA yang diadakan oleh Polda Jabar adalah untuk menguji kemampuan serta ketangkasan pada kelas dan pelajaran yang sama.

“Melalui lomba ini, nantinya dapat membantu mempromosikan sekolah asal. Selain itu juga bisa untuk meningkatkan kualitas pendidikan para pelajar dan pengajarnya,”

Habibi berharap agar siswa siswi SMAN 5 Karawang bisa mengukir prestasi di ajang lomba cerdas cermat tersebut. Dengan begitu, semoga saja mereka bisa mengikuti lomba cerdas cermat tingkat SMA di level yang lebih tinggi lagi.

Sebelum mengikuti lomba cerdas cermat antar SMA, para peserta lomba SMAN 5 Karawang sebaiknya mempersiapkan diri dengan matang sebelum hari perlombaan tiba.

Biasanya para peserta lomba harus mengikuti latihan intensif di sekolah dengan bimbingan guru pembimbing. Selama berlatih, pelajar SMA sebagai peserta bisa berlatih adu cepat mengerjakan berbagai soal. No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten