Penyemprotan Disinfektan Di Desa Rantau Panjang

Berita Kab.OKU Selatan (SUMSEL) —-kamis (9/4) Dedi Hartoni Kepala Desa Rantau Panjang melakukan Penyemprotan disinfektan di Desa Rantau Panjang penyemprotan itu dilakukan bersama unsur dari Kecamatan,pihak kepolisian,Tni dan puskesmas serta seluruh perangkat Desa Rantau Panjang Kecamatan Buay Rawan Kabupaten OKU Selatan.

Kita hari ini secara serentak melaksanakan penyemprotan dilaksanakan di seluruh rumah-rumah warga tempat ibadah,perkantoran, sekolah.

Saya menghimbauan agar Masyarakat Desa Rantau Panjang tetap tenang dan selalu menjaga kesehatan selalu cuci tangan dengan sabun dan memakai masker bila keluar rumah untuk yang berada diluar kota agar kiranya jagan dulu mudik. Jaga diri sendiri keluarga dan desa kita sendiri semoga Desa Rantau Panjang yang kita cintai ini terhindar dari coronavirus atau covid 19 dan patuhi maklumat kapolri dan ikuti petujuk dan saran pemerintah agar dapat memutuskan rantai penyebaran covid19.

Dalam penyemprotan tersebut selain dilaksanakan oleh seluruh perangkat Desa, BPD, Karang Taruna serta juga seluruh Masyarakat dan seluruh komponen Masyarakat ikut terlibat dalam penyemprotan ini.

Salah seorang warga setempat sangat mengapersiasi apa yang telah di laksanakan oleh Pemerintah Desa dan jajaranya tersebut,kegiatan ini sangat baik sekali, makanya kami mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Desa yang selalu sigap dan cepat dalam penanggulangan virus corona ini,” tegas nya

Lanjut sang kepala desa ya kalau sudah kita cegah seperti ini, mudah-mudahan tidak ada warga yang terkena. Apa lagi kita juga dihimbau untuk melaksanakan himbauan Pemerintah agar mematuhi apa yang sudah tetapkan oleh Pemerintah melalui Maklumat Kapolri beberapa waktu yang lalu,” tegasnya (hanif). No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten

Komentar