Pelayanan RSUD Ciamis Dinilai Kurang Memuaskan

BERITA CIAMIS — Dinilai pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) kabupaten Ciamis  kurang memuaskan dari segi  pelayanan sekjend Pimpinan Cabang GEMA ANKER Ciamis Gian Ferdyana desak pemerintah Daerah untuk merombak Management Rumah sakit.

“sudah hampir lebih dari 3 kali saya mengkritisi Mengenai pelayanan rumah sakit akan tetapi masih saja banyak masyarakat yang mengeluh karna kekurang ramah tamahan perawat dan karyawan RSUD ini .”katanya kepada Baraknews.com. pada hari Jumat (19/07/2019).

Sekjend Pimpinan Cabang GEMA ANKER Ciamis Gian Ferdyana

Giant menambahkan, tidak bisa di pungkiri Permasalahan rumah sakit ini adalah permasalahan kalsik yang menurut saya tidak akan ada akhirnya jika tidak ada ketegasan dari peminpin RSUD tersebut, diketahui pada sidak Bupati minggu lalu melihat sendiri bagaimna pelayanan rumah sakit yang memang kurang begitu propesionalnya dari segi pelayanan yang mengakibatkan pasient harus mengantri dari sejak subuh. 

“Bupati Ciamis melihat sendiri bagaimana pelayanan Rumah sakit Ciamis begitu tidak propesionalnya dan mengakibatnya antrian yang sangat panjang sehingga pasient harus berlama lama dari sejak subuh mengantri .” paparnya.

Diketahui Giant,”Saya pernah menyaksikan sendiri salah  satu pasien dari daerah pinggiran ciamis yang lama mengantri sampai sore, dan tidak sempat mendapatkan obat karna takut ketinggalan angkutan umum kedaerahnya dikarnakan angkutan umum yang menuju daerahnya hanya sampai pukul 16.00 ini yang harus benar benar di perbaiki oleh manajemen RSUD.

“ kebetulan saya juga merupakan pasien rawat jalan RSUD yang pernah menyaksikan sendiri mengenai pasient yang begitu lama dalam pelayanan dirinya pulang karena takut angkutan umumnya tidak ad karena jam nya sudah sore .” terangnya .

Giant menegaskan , Jika RSUD tidak segera melakukan perubahan kami akan kembali melakukan konsolidasi untuk mendorong pemerintah daerah merombak managemen RDUD Ciamis agar lebih mengutamakan kemanusiaan dan jangan sampai pasien itu hanya di jadikan komoditas, karna dalam hal ini pasien adalah konsumen kesehatan yang harus di layani dengan baik. (Suryana) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten

Komentar