Berita Ciamis (Jawa Barat)– Kapolres Ciamis AKBP Dony Eka Putra, S.I.K,. M.H melalui Kasat Binmas (AKP Firman Alamsyah, S.H) bersama KBO Binmas (IPDA M Badri), Anggota Binmas (Bripda Kurnia dan Bripda Rilex Suralaya) melaksanakan kegiatan baksos dan kepedulian Polres Ciamis untuk membantu warga masyrakat yang sangat membutuhkan. Senin pukul 11.10 wib s/d 11.40 wib (06/04/2020)
Pada kesempatan tersebut Kasat Binmas menyerahkan bantuan berupa Beras sebanyak 20 karung @25 kg (5kuintal) kepada ketua DKM Mesjid Agung Ciamis Drs. H.Wawan.
Beras tersebut untuk di distribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan/tidak mampu di sekitar lingkungan Masjid Agung Kab. Ciamis berhubung dalam situasi yang sangat sulit seperti ini sehingga bersama-sama mencegah penyebaran virus Covid-19.
Selama kegiatan berlangsung dari awal hingga berakhir situasi dalam keadaan aman dan kondusif.Pungkasnya.(Irwan)
Komentar