Berita kab.ciamis–Bersepeda menjadi salah satu rekreasi olah raga yang dipilih oleh Komandan Kodiklat TNI AD, Letjen AM Putranto beserta rombongan sebagai salah satu cara untuk menjaga kebugaran tubuh
Mulai titik star dari kota Tasik, Komandan Kodiklat TNI AD beserta rombongan Goes menyasar sepanjang jalan menuju pantai Pangandaran yang di kolaborasikan dengan bakti sosial pembagian paket sembako kepada masarakat
Setibanya di cek poin ke 2, desa Cibadak kecamatan Banjarsari kabupaten Ciamis, rombongan Goes Kodiklat TNI AD, gelar bakti sosial pemberian bantuan berupa paket sembako kepada lansia dan masarakat kurang mampu terdampak Covid 19 di wilayah desa Cibadak kecamatan Banjarsari kabupaten Ciamis (Sabtu, 06 Febtuar 2021)
Dalam gelaran bakti sosial tersebut Letjan AM Putranto menyampaikan rasa terima kasihnya kepada jajaran Koramil 1317 Banjarsari beserta jajaran Polsek Banjarsari atas penyambutan terhadap rombongan Goes Kodiklat TNI AD
Letjen AM Putranto mengatakan bahwa olah raga Goes kali ini selain untuk menjaga dan meningkatkan imun tubuh di masa pandemi Covid 19, juga sebagai ajang silaturahmi sekaligus menggelorakan samangat olah raga kepada masarakat
“Olah raga bersepeda termasuk yang paling di minati saat ini baik oleh perorangan ataupun kelompok, namun harus di pahami kita masih dalam dalam situasi pandemi Covid 19, maka protokol kesehatan harus di pedomani agar tidak terpapar” terang komandan
Setelah melaksanakan bakti sosial, rombongan Goes melanjutkan perjalan menuju cek poin ke 3 (finis) di pantai Pangandaran
Sementara itu Kapten INF Agus Kristi Atmojo Wadan Ramil 1317 Banjarsari, kepada awak media mengatakan bahwa di desa Cibadak kecamatan Banjarsari ini murapakan cek poin ke 2 dari jalur Goes rombongan Kodiklatad yang di kolaborasi dengan bakti sosial TNI peduli dengan membagikan paket sembako kepada masarakat, khususnya lansia dan masarakat terdampak Covid 19
Agus juga menyampakan rasa terima kasihnya kepada komandan Kodiklatad yang telah peduli terhadap masarakat di wilayah binaan Koramil 1317 Banjarsari
“Kami Koramil 1317 Banjarsari, atas nama masarakat, khususnya masarakat penerima bantuan sangat berterima kasih kepada komandan Kodiklat TNI AD dan rombongan yang terlah peduli untuk berbagi dengan masarakat, yang pastinya bantuan sembako tersebut sangatlah berarti untuk meringankan beban masarakat terdampak Covid 19” hatur ya
Wadan Ramil 1317 Banjarsari juga mengajak kepada seluruh warga yang berkemampuan lebih, baik perorangan maupun kelompok untuk saling berbagi dan membantu meringankan beban masarakat yang lain, terutama masarakat terdampak Covid 19
Di tempat yang sama Margo Suyono kepala desa Cibadak, menyampaikan ucapan rasa terimakasih kepada jajaran Kodiklat TNI AD yang telah peduli untuk membantu meringankan beban masarakat, khususnya di desa Cibadak
“Bantuan ini sangatlah berarti untuk masarakat kami, karena membantu meringankan beban pengeluaran konsumsi rumah tangga, terutama pemenuhan kebutuhan pangan dan gizi warga ditengah masa yang sulit akibat pandemi Covid 19 yang terus berkepanjangan” tutur nya (Indra)