Gaya Ketua DPRD Kota Tegal Sapa Milenial Lewat Siaran On Air

Berita Kota Tegal – Pentingnya pancasila sebagai ideologi bangsa harus selalu ada dalam segenap jiwa, terlebih generasi anak muda sekarang harus bisa mengetahui arti dan bisa menerapkan atau mengamalkan pancasila dalam kehidupan sehari – hari. Hal  ini dikatakan oleh Ketua DPRD Kota Tegal Kusnendro ST melalui siaran on air disalah satu stasiun radio di Kota Tegal. Selasa (09/06/2020)

Kusnendro, menyapa milenial dengan melakukan sesion teleconference dengan mengusung tema “Pancasila Di Hati Generasi Anak Zaman Sekarang” disini sebagai wujud peran DPRD perlu kiranya memberikan arti pengertian pancasila kepada para generasi anak sekarang beserta pengamalanya.

“seiring perkembangan teknologi dan kita lihat sekarang bahwa selain pemerintah perlu kita pagari generasi bangsa agar ideologi pancasila tidak luntur dan pudar,”tegas Mas Nendro sapaan akrab sekjen DPC PDI Perjuangan

Lebih lanjut, untuk itu siapa saja dimana bilamana ada gerakan yang mencoba melawan pancasila itu musuh kita bersama. kepada generasi muda mari kita bersama- sama, bergotong royong ikut mari kita lawan gerakan anti pancasila atau gerakan radikalisme yg bisa memecah belah bangsa, “pungkasnya

Penulis.     : Bagus No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten

Komentar