Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa Sosialisasikan Protokol Kesehatan Ke Masyarakat

Berita Polres Majalengka,- Guna mencegah penyebaran Covid-19, kita harus biasa hidup berdampingan dengan virus tersebut, Oleh sebab itu, Bhabinkamtibmas Polsek Majalengka Kota bersama dengan Babinsa Koramil Majalengka Kota mensosialisasikan tatanan Kehidupan baru ke masyarakat yang ada didesa binaan, Senin, (3/4/2021).

Nampak Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang merupakan Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa melaksanakan sambang di desa binaan dan sosialisasi pencegahan penyebaran Covid-19.

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Ujang mengatakan, masyarakat diberi edukasi tatanan kehidupan baru guna mencegah penyebaran virus Covid-19. Warga masyarakat tetap beraktivitas mencari nafkah akan tetapi tetap melaksanakan protokol kesehatan guna pencegahan penyebaran Virus Covid-19.

“Kami harapkan semua yang ada disini mematuhi protokol kesehatan, jaga jarak dengan orang lain, pakai masker, dan mari bersama kita putus rantai penyebaran virus corona juga ditengah pandemi virus corona, tugas Kepolisian bertujuan memutus mata rantai penyebaran virus ini, seperti melalui kegiatan sambang para Bhabinkamtibmas ,” jelas Bripka Ujang.

Ditempat terpisah Kapolres Majalengka AKBP Syamsul Huda melalui Kapolsek Majalengka Kota AKP Kustadi menjelaskan bahwa anggota Bhabinkamtibmas diterjunkan ke desa Binaannya dengan tujuan untuk memberikan imbauan kepada masyarakat. Agar tetap disiplin mematuhi anjuran pemerintah agar terhindar dari Covid-19. “Kita tekankan kepada warga, agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan,” ungkapnya.(Rd) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten