Kotim – Polsek Kota Besi Polres Kotawaringin Timur jajaran Polda Kalteng,Bhabinkamtibmas Polsek Kota Besi lakukan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat di kelurahan Kota Besi Hulu kecamatan Kota Besi.Sabtu (16/11/2024), Pagi.
Bhabinkamtibmas Polsek Kota Besi Bripka Dedy menyampaikan kegiatan sosialisasi dan imbauan temtang pemilu damai ini terus di tingkatkan mengingat hanya hitungan hari saja kita sudah melaksanakannya.
Bhabinkamtibmas mengajak masyarakat untuk bekerja sama dalam mengantisipasi perpecahan dan potensi konflik di tengah masyarakat, agar persatuan bangsa dapat terjaga dan Pemilu yang damai dapat terwujud dan masyarakat menggunakan hak pilih secara bijak.
Hal tersebut disampaikan sesuai dengan arahan dari Bapak Kapolres Kotim AKBP Resky Maulana Zulkarnain, S.H.,S.I.K., M.M., melalui Kapolsek Kota besi IPTU Rochman Hakim, S.H mengatakan “Patroli ini merupakan bentuk komitmen kami dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Kota Besi guna menuju Pilkada Damai 2024”.Tegas Kapolsek (Kobes)