Polres Ciamis Polda Jabar – Polres Ciamis Polda Jawa Barat bersama Kodim 0613/Caimis berkomitmen bersama menyukseskan program pemerintah pendataan ekonomi masyarakat. Dukungan ini diberikan dari tingkat pusat hingga jajaran tingkat bawah yakni Bhabinkamtibmas dan Babinsa.
Salah satunya seperti yang dilaksanakan oleh Anggota Bhabinkamtibmas Desa Bendasari Polsek Ciamis Polres Ciamis Polda Jabar bersama Babinsa Bendasari Koramil Ciamis. Mereka turut hadir mengikuti Forum Konsultasi Publik dalam rangka Regsosek, di Aula Kantor Desa Bendasari, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Senin (08/05/2023).
Kapolres Ciamis Polda Jabat AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., mengatakan, kegiatan yang dilakukan anggota Bhabinkamtibmas dan Babinsa merupakan wujud soliditas TNI-Polri dalam mendukung program Pemerintah baik pusat hingga ke daerah. Sehingga pelayanan terhadap masyarakat benar-benar dirasakan hingga ke warga di daerah.
“Ini merupukan wujud soliditas TNI-Polri dalam menyukseskan program Pemerintah untuk kepentingan masyarakat,” kata AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro.
Kapolres Ciamis Polda Jabar menambahkan, pihaknya juga terus melakukan koordinasi guna meningkatkan soliditas TNI-Polri terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Kami terus meningkatkan soliditas TNI-Polri dalam memberikan kenyamanan dan keamanan. Dengan menciptakan Harkamtibmas yang aman dan kondusif,” katanya.
Kegiatan ini dalam rangka pendataan awal Regsosek satu data program perlindungan sosial dan pemberdayaan masyarakat. Ini menitikberatkan pendataan mengklarifikasi 4 kategori masyarakat yaitu Sangat miskin, Miskin, Rentan miskin, dan Tidak miskin. Ini bertujuan untuk pendataan tersebut bertujuan untuk pemuktahiran data warga.
#KapolresCiamis
#POLRESCIAMISPOLDAJABAR
*HUMAS POLRES CIAMIS*