Jabar—Wakapolda Jawa Barat Brigjen Pol. Bariza Sulfi dan pejabat utama (PJU) Polda Jabar melaksanakan kegiatan silaturahmi Kamtibmas dengan potensi masyarakat, termasuk tokoh agama, tokoh pemuda, dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), Senin (19/8/2024)
Acara ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas dalam rangka menciptakan suasana aman dan kondusif menjelang Pemilu Kada 2024.
Dalam kegiatan tersebut, peserta menyatakan komitmennya untuk menjalankan Pemilu 2024 dengan semangat persatuan dan kesatuan. Para tokoh masyarakat menekankan pentingnya menjaga kedamaian dan keharmonisan dalam proses demokrasi, serta mengakui bahwa perbedaan pendapat adalah bagian wajar dari demokrasi. Mereka berkomitmen untuk menghormati perbedaan, menjaga sikap saling menghargai dan memastikan integritas serta kejujuran dalam Pemilu.
“Pemilu adalah sarana penting dalam menentukan masa depan negara kita. Kami berjanji untuk menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi, menghindari politik identitas, dan tidak menyebarluaskan berita palsu atau tindakan yang dapat memicu konflik,” ungkap Wakapolda.
Deklarasi tersebut juga mencakup ajakan untuk semua peserta Pemilu, partai politik, dan media agar bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pemilu. Dengan kerjasama ini, diharapkan suasana Pemilu dapat berlangsung dengan aman, adil, dan demokratis, memungkinkan masyarakat untuk mengemukakan pendapat mereka secara bebas dan damai.
Kegiatan ini merupakan langkah positif dalam memastikan Pemilu 2024 dapat dilaksanakan dengan baik dan menjadi contoh kolaborasi yang solid antara aparat keamanan dan masyarakat dalam.upaya menjaga integritas demokrasi.
Acara diakhiri dengan penandatanganan Deklarasi Damai dan foto bersama sebagai simbol komitmen bersama dalam menjaga keamanan dan kedamaian.
Selama kegiatan, suasana berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif, menunjukkan tekad semua pihak untuk menciptakan Pemilu 2024 yang sukses dan harmonis.
Bandung 20 Agustus 2024
Dikeluarkan oleh Bid Humas Polda Jabar