Polres Tasik Kota— Jajaran Polres Tasikmalaya Kota melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Natal di seluruh Gereja dan rumah ibadah dalam rangka Ops Lilin Lodaya 2023,Senin (25/12/23)
Seperti halnya saat pengamanan di Gereja Imanuel jalan Mayor Utarya Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya, TNI-Polri bersinergi dengan instansi terkait termasuk pelibatan Polisi Wanita (Polwan) Pokres Tasikmalaya Kota.
Menurut Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Joko Sulistiono melalui Kabagops Kompol Cecep Bambang mengatakan bahwa jajarannya melibatkan Polwan dalam kegiatan pengamanan Ops Lilin Lodaya 2023.
“Ya kami melibatkan personel Polwan di beberapa gereja maupun Pos Pengamanan,” ungkapnya
Ia menjelaskan,dengan pelibatan Polwan diharapkan dapat memberikan suasana lebih humanis saat pelaksanaan pengamanan.
“Hatapannya selama kegiatan Ops Mantap Brata Lodaya 2023 pengamanan NatalNatal dan Tahun Baru 2024 di wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota berjalan aman ,lancar dan kondusif,” pungkasnya