Polres Pangandaran– Kapolres Pangandaran, AKBP Mujianto, memaparkan capaian kinerja Polres Pangandaran sepanjang tahun 2024 dalam konferensi pers akhir tahun yang digelar di Halaman Mapolres Pangandaran. Senin (30/12/2024)
Dalam acara tersebut, berbagai keberhasilan dalam penanganan kasus kriminalitas dan bidang lalu lintas menjadi sorotan utama.
“Sepanjang tahun 2024, kami berhasil mengungkap 101 kasus dengan penyelesaian sebanyak 65 kasus,” ungkap AKBP Mujianto.
Kasus-kasus tersebut meliputi tindak pidana korupsi, narkotika, pencurian dengan kekerasan (curas), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).
Kasus pencurian dengan pemberatan (curat) mendominasi dengan 16 laporan, diikuti curanmor sebanyak 12 kasus. Selain itu, terdapat berbagai tindak pidana lainnya seperti pengeroyokan, penganiayaan, kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), pemalsuan surat, dan kekerasan terhadap anak.
Di sektor lalu lintas, Polres Pangandaran mencatat 118 kejadian kecelakaan sepanjang tahun ini. Kecelakaan tersebut menyebabkan 16 orang meninggal dunia, 49 orang luka berat, dan 133 lainnya luka ringan. Kerugian materi akibat kecelakaan ini mencapai Rp59.950.100.
Dalam hal pelanggaran lalu lintas, Polres Pangandaran menindak 8.558 pelanggaran secara manual, memberikan tilang melalui ETLE sebanyak 9.463 kali, serta 25.161 teguran. Pelanggaran terbanyak dilakukan oleh masyarakat dari profesi swasta sebanyak 3.786 kasus, diikuti pelajar dan mahasiswa.
AKBP Mujianto juga melaporkan keberhasilan pengamanan 300 unit kendaraan bermotor tanpa kelengkapan surat-surat. Dari hasil sidang, 664 barang bukti telah diserahkan ke kejaksaan, sementara 41 kendaraan masih dalam proses hukum.
Ia turut mengapresiasi peran masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah Pangandaran.
“Sinergi antara aparat penegak hukum dan masyarakat sangat penting untuk mencegah tindak kriminalitas,” ujarnya.
Selain capaian-capaian tersebut, AKBP Mujianto berharap tahun 2025 dapat menjadi momentum yang lebih baik bagi semua pihak untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
( Upi)