Kegiatan Personil Polsek melaksanakan Sambang dan Silaturahmi Unsur Aparatur Pemerintahan

Baraknews karawang – Sinergitas Kecamatan, Koramil dan Polsek Jatisari terlaksana dengan giat sambang dan silaturahmi. Keamanan tidak hanya dilakukan di lingkungan masyarakat, namun komunikasi antar lini, terutama para pemangku jabatan harus terus dilakukan.

Hal ini akan mempermudah kinerja aparatur pemerintah maupun keamanan dalam melaksanakan tugas, agar tidak ada simpang siur dan berjalan sesuai harapan.

Silaturahmi dilaksanakan di Kantor Kecamatan Jatisari Jln. Raya Jatisari Kab. Karawang, pada hari Rabu (15/02/2023).

“Pada kesempatan ini kami memberikan pesan-pesan kamtibmas, supaya tetap waspada dengan adanya tindakan kejahatan dan orang-orang yang mencurigakan, serta selalu berkoordinasi dengan pihak Kepolisian Sektor Jatisari,”ujar Kapolsek Jatisari.

“Kita juga berharap lebih detail mengenai arahan ataupun masukan baik dari pihak pemerintah dalam hal ini Kecamatan Jatisari maupun Koramil Jatisari sendiri yang menjadi mitra kami di wilayah hukum Jatisari,”ungkap Andryan Nugraha.

Atensi yang kami sampaikan merupakan bagian dari program Polisi Cakep dan Polisi Caket, sesuai arahan dari Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, agar kehadiran dan kinerja Polri dapat dirasakan langsung masyarakat. No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten