Kanit Binmas Polsek Cimarga Polres Lebak Laksanakan Program Kapolres “Lebak Tas koja” di SMPN 2 Cimarga”

Baraknews Polsek Cimarga Polres Lebak   – Kanit Binmas Polsek Cimarga Polres Lebak Aiptu Wasono, melaksanakan salah satu  Program Kapolres Lebak “Lebak Tas Koja” (Berantas Narkoba Dikalangan Remaja), dengan Cara memberikan Penyuluhan. Bahaya Narkoba Kepada Siswa/Siswi SMPN 2 Cimarga Kabupaten Lebak. Selasa (04/10/2022)

Dalam kegiatan “Tas Koja” Kanit Binmas mengajak kepada Seluruh Siswa siswi SMPN 2 Cimarga untuk Belajar yang baik jangan sampai terpengaruh masalah Narkoba di Kalangan Remaja dan menjaga Kesehatan serta pentingnya prokes di lingkungan Sekolah, sekaligus menghimbau anak-anak remaja jangan sampai terbawa arus berhubungan dengan obat-obatan terlarang salah satunya Narkoba”

Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan, S.I.K, M.H.melalui Kapolsek Cimarga IPTU Adi Irawan mengatakan,”Kegiatan Binluh kepada anak Sekolah ini rutin dilaksanakan oleh Personel Polsek Cimarga untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya Hidup sehat dan himbauan masalah Narkoba dikalangan Anak Sekolah/ Remaja, inipun merupakan salah satu Program Kapolres Lebak “Lebak Tas Koja”  yaitu (Berantas Narkoba di kalangan Remaja)” ungkap Adi

“Yang terpenting, sambang Peraonel ini bertujuan untuk menjalin kedekatan antara polisi dan Anak Sekolah, agar menjadi lebih dekat lagi serta diharapkan Para Remaja tidak terbawa Arus yang berhubungan dengan Narkoba ” Tutup Adi Irawan.

Cmrg No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten