Jangan Lupa Pakai Masker, Jajaran Personel Polsek Mancak Polres Cilegon Ingatkan Disiplin Prokes Saat Beraktivitas

Baraknews Cilegon~ Sebagai upaya bersama dalam mengantisipasi lonjakan penyebaran virus covid-19 varian Omicron yang sangat cepat penularannya, jajaran personel Polsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten, kembali mengingatkan dan mengedukasi kepada warga masyarakat yang beraktivitas di luar rumah melalui kegiatan pengetatan disiplin protokol kesehatan dan bagi masker. Sabtu (05/03/2022).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Sigit Haryono, S.Ik, SH, yang saat ini diwakili oleh Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten AKP Dikdik Rustandi, S.Sos, M.Ip., menjelaskan bahwa akan terus konsisten dalam menggelar kegiatan pengetatan terkait penerapan disiplin protokol kesehatan yang dilaksanakan oleh jajaran personelnya melalui edukasi dan membagikan masker sebagai langkah mengantisipasi ancaman penyebaran virus Omicron tersebut.

Mengambil lokasi di jalan raya depan Mapolsek Mancak, di bawah pimpinan KA SPKT II AIPTU Munajie, Jum’at (04/03) menggelar kegiatan pengetatan disiplin protokol kesehatan dengan memberikan edukasi dan membagikan masker gratis, adapun sasarannya adalah bagi warga masyarakat, baik yang menggunakan kendaraan sepeda motor maupun kendaraan mobil yang melintas di jalan raya tersebut, “Ungkap Munajie.

Pelaksanaan kegiatan pengetatan penerapan disiplin protokol kesehatan tersebut, selain merupakan atensi dan perintah pimpinan, juga merupakan salah satu langkah dalam mendukung upaya Pemerintah mengantisipasi ancaman lonjakan penyebaran virus Omicron yang saat ini terjadi, untuk itu perlunya mengingatkan dan mengedukasi kembali kepada warga masyarakat agar tidak lalai dan abai dalam menerapkan disiplin protokol kesehatan, terutama saat beraktifitas di luar rumah, minimal dengan memakai masker, ”Imbuhnya.

Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten berpesan kepada jajaran personel nya dalam pelaksanaan kegiatan tetap mengedepankan pendekatan Humanis dalam menegur dan menyampaikan himbauan terhadap warga masyarakat, bahwa kegiatan dilaksanakan sebagai upaya dan tanggung jawab bersama dalam mengantisipasi lonjakan penyebaran dan penularan virus Omicron, terutama di Wilayah Kecamatan Mancak, “Pungkasnya.

*(YD~News)* No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten