Kapolres Kotawaringin Timur Pembina Upacara Apel Siaga dan Gladi Kesiapsiagaan Bencana Karhutla7

Berita POLRI62 Dilihat

Kotim- Kapolres Kotim jajaran Polda Kalimantan Tengah AKBP Resky Maulana Zulkarnain S.H., S.I.K., M.H bertindak selaku Pembina Upacara Apel Siaga dan Gladi Kesiapsiagaan Bencana Karhutla tahun 2024 di halaman kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotim. Dihadiri oleh Wakil Bupati Kotim Ibu Irawati S.Pd dan berbagai unsur terkait lainnya. Jumat Pagi, 19 Juli 2024,

Dalam sambutannya, AKBP Resky Maulana Zulkarnain S.H., S.I.K., M.H menegaskan pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), mengingat wilayah Kotawaringin Timur rentan terhadap kejadian ini. Ia menekankan koordinasi yang solid antara semua pihak terkait sebagai kunci dalam penanggulangan dan pencegahan bencana Karhutla.

“Kita harus bersiap sejak dini, tidak hanya dalam hal logistik dan personel, tetapi juga dalam hal koordinasi lintas sektor dan komunikasi serta kolaborasi yang efektif,” ujar Kapolres

Kehadiran dan Soliditas Forkopimda serta unsur terkait lainnya diharapkan dapat memberikan dukungan penuh serta memperkuat sinergi antarinstansi dalam menghadapi bencana potensial yang dapat mengancam keamanan dan kelestarian lingkungan.

AKBP Resky Maulana Zulkarnain S.H., S.I.K., M.H juga mengimbau masyarakat untuk ikut berperan aktif dalam upaya pencegahan Karhutla, dengan meningkatkan kesadaran akan bahaya kebakaran hutan dan lahan serta pentingnya menjaga kelestarian lingkungan.

Acara ditutup dengan pengecekan peralatan pemadaman karhutla dalam kesiapsiagaan menghadapi bencana Karhutla di Kabupaten Kotawaringin Timur. (Hms) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten