Jaga Kerukunan Warga, Polsek Sungai Sampit Sampaikan Ajakan Pemilu Damai8

Berita POLRI21 Dilihat

Kotim – Polsek Sungai Sampit Polres Kotawaringin Timur (Kotim) jajaran Polda Kalteng – Mendekati pelaksanaan Pemilu 2024 yang sebentar lagi akan berlangsung, Polsek Sungai Sampit mengajak maayarakat untuk menjaga agar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 berjalan aman dan damai.

Sebagaimana yang dilakukan oleh Personil Polsek Sungai Sampit memberikan sosialisasi tentang sukseskan Pemilu Damai 2024 di Desa Bagendang Hulu Kec. Mentaya Hilir Utara Kab. Kotim, Kamis (22/8/2024) pukul 09.00 WIB.

Dalam kesempatan itu, Petugas menyampaikan imbauan dan pemahaman kepada masyarakat agar menjaga kerukunan meskipun berbeda pilihan dan pandangan politik dalam Pilkada 2024.

Kapolres Kotim AKBP Resky Maulana Zulkarnain, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Sungai Sampit Ipda Dhearny A.G Dachi,S.Tr.K, mengatakan, sosialisasi tentang Pemilu Damai 2024 ini dilaksanakan agar seluruh masyarakat dapat menjaga sitausi kamtibmas menjelang Pilkada serentak tahun 2024.

“Kami juga mengimbau agar masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku sehingga diharapkan pelaksanaan Pilkada dapat berjalan dengan sukses dan lancar,” bebernya. (sei-spt) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten