Kotim – Polsek Sungai Sampit Polres Kotawaringin Timur (Kotim) jajaran Polda Kalteng – Demi menjaga keamanan wilayah, petugas piket Polsek Sungai Sampit melakukan kegiatan Patroli malam dan sambang kamtibmas.
Kali ini, patroli dilaksanakan oleh Ka Spkt Aipda Ronie Saputra dan anggota piket menyasar kawasan PT. Pelindo III dan PT. SSM Desa Bagendang Hulu Kecamatan Mentaya Hilir Utara Kabupaten Kotim, Minggu (7/7//2024) pukul 20.00 WIB.
Dalam kesempatan itu, Aipda Ronie memberikan arahan kepada Petugas Satpam bagaimana tata cara piket jaga yang benar agar mereka dapat menjalankan tugasnya dengan baik demi terciptanya suasana yang aman dan kondusif.
Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K, M.M., melalui Kapolsek Sungai Sampit Ipda Dhearny A.G. Dachi, S.Tr K, menyampaikan, kegiatan patroli dan sambang di kawasan Objek Vital ini merupakan kegiatan yang dilakukan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan karyawan dan masyarakat di wilayah Kecamatan Mentaya Hilir Utara.
Kapolsek menambahkan, petugas pada saat patroli dialogis juga menyampaikan pesan kamtibmas agar selalu waspada terhadap situasi di sekitar perusahaan dan selalu laksanakan patroli terutama pada jam- jam rawan.
“Jika ada kejadian atau hal-hal yang mencurigakan dan gangguan keamanan lainya, jangan sungkan untuk menghubungi Polsek atau anggota Bhabinkamtibmas sehingga dapa segera ditindaklanjuti,” tandasnya. (sei-spt).