Panwascam Purwadadi Lantik Sembilan Orang Panwaslu Desa/PKD Se-kecamatan Purwadadi

Baraknews Kab.Ciamis–Di Kabupaten Ciamis sebanyak 258 orang Panitia Pengawas Pemilihan umum Desa serta 7 orang Panitia Pemilihan umum Kelurahan, dilantik oleh 27 Panwaslu Kecamatan yang ada di kabupaten Ciamis

Pelantikan tersebut di gelar secara serentak, Tak terkecuali Panwaslu Kec Purwadadi bertempat di Gedung Dakwah Islam Purwadadi kab Ciamis, melantik sembilan orang PKD yang ada di wilayah kecamatan Purwadadi (Minggu, 05 Februari 2023)

Kegiatan di awali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keputusan penetapan dan pengambilan sumpah Panitia Pengawas Pemilu Kelurahan Desa/PKD yang di Lantik

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Panwascam Purwadadi Hadi Wibowo, ketua PPK, Camat Purwadadi Drs. Yoyo Sutaryo, unsur TNI, Polri, ketua MUI serta 9 orang PKD yang akan di Lantik

Dalam sambutannya Hadi Wibowo ketua Panwaslu kec Purwadadi mengucapkan selamat, serta berharap kepada seluruh anggota BKD dalam menjalankan tugasnya agar bisa bersinergis dengan semua pihak

“Selamat bergabung dengan kami keluarga besar Panwascam Purwadadi, kami berharap dalam melaksanakan tugasnya nanti seluruh PKD untuk bisa saling membantu, serta menjunjung tinggi integritas dan profesionalitas kita sebagai Panwaslu di Pemilu 2024 nanti” harap Hadi

Drs. Yoyo Sutaryo Camat Purwadadi dalam kesempatannya, kepada seluruh PKD yang baru dilantik berpesan untuk bisa bersinergi serta saling berkoordinasi, menjaga netralitas dan sportivitas serta bekerja sesuai dengan regulasi yang ada, sehingga Pemilu 2024 bisa terlaksana dengan baik” pesannya (Indra) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten