Panganan-‘Cara Hj. Ade Ruminah, S.H menggait perhatian masyarakat di Pangandaran melalui kegiatan olahraga senam sehat dan jalan sehat.
Kegiatan olahraga yang mayoritas diikuti kaum hawa ini digelar di lapangan Desa Kedungwuluh Padaherang Kabupaten Pangandaran, Minggu (23/6/2024) pagi.
Ade Ruminah merupakan kader partai Golkar yang kini menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Pangandaran dua periode.
Kini setelah mendapat surat tugas dari DPP, Ade maju menjadi satu gender bakal calon Kepala Daerah pada Pilkada serentak 2024.
Olahraga ini sangaja dilaksanakan secara gebyar di wilayah Kecamatan Padaherang yang notabene penduduk terbanyak di Kabupaten Pangandaran.
Mereka yang mengikuti olahraga senam sehat dan jalan sehat ini dibagi kupon undian door prize berupa TV, sepeda motor listrik, sepeda, kulkas dan sejumlah hadiah lainnya.
Saat olahraga pertama berupa senam sehat berlangsung, mereka terlihat asyik gemulai menggerakkan bagian tubuhnya dengan mengikuti iringan musik yang dipandu oleh instruktur senam.
Ade bersyukur, bisa mengajak masyarakat untuk bersilaturahmi dengan melalui olahraga senam sehat dan jalan sehat.
“Alhamdulillah, begitu respon yang baik dari seorang yang sama-sama perempuan di dalam kegiatan hari ini,” ujar Ade kepada di Lapang Desa Kedungwuluh, Minggu pagi.
Ia pun berharap, kegiatan olahraga bersama ini bisa memantapkan tali silaturahmi dengan masyarakat di Kecamatan Padaherang.
“Di dalam jiwa yang sehat, tentu kita memilih calon Kepala Daerah dengan pikiran atau akal yang sehat juga,” katanya.
Seorang peserta yang mengikuti olahraga tersebut, Bunda Sudeti (47) berharap, Kabupaten Pangandaran kedepan memiliki seorang pemimpin yang memperhatikan masyarakat bawah.
“Insyaallah, pasti kalau Pangandaran dipimpin seorang ibu pasti akan rapi semuanya. Kalau lelaki, di rumah tangga saja biasa berantakan,” ujarnya.
( Upi)