Berita Kab.Ciamis—Kinerja pemerintahan desa sindanghayu kecamatan Banjarsari Kab Ciamis patut di apresiasi, pasalnya di saat masarakat sedang merasakan kesulitan dalam memenuhi kebutuhan hidup, Pemerintahan desa Sindanghayu berupaya meringankan beban masarakat dengan secepatnya menyalurkan BLT DD tambahan tahap ke 5
Proses penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahap ke 5 ini di laksanakan di Aula desa Sindanghayu yang di dampingi Babinsa ( Serka Sugiman), Babinkamtibmas (Aipda Arman Buhori), tokoh masarakat beserta seluruh perangkat desa dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan (Rabu, 23 2020)
Nunu nurdian Sekertaris desa Sindanghayu kepada awak media mengatakan bahwa penyaluran BLT DD ini berjalan dengan baik, dalam pelaksanaannya kami juga mewajibkan kepada semua yang terlibat, baik petugas maupun penerima BLT untuk menerapkan protokol kesehatan
Lebih lanjut Nunu menjelaskan bahwa penyaluran BLT DD ini merupakan hasil musrembang desa yang melibatkan seluruh Perangkat desa, BPD, Tokoh masarakat, BLT DD ini di berikan kepada 200 0rang penerima yang tersebar di dua dusun di desa Sindanghayu
Nunu berharap, dengan tersalurkanya Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa ini bisa membantu meringankan beban masarakat desa Sindanghayu dalam memenuhi kebutuhan sehari hari, pungkasnya
Sementara itu Nasum salah seorang warga penerim BLT DD mengaku sangat senang dan berterima kasih kepada pemerintahan desa Sindanghayu yang telah bekerja dengan baik dalam penyaluran BLT DD ini, Nasum juga bersyukur karena BLT yang di terimanya sangat membantu dalam meringankan kebutuhan keluarganya sehari hari, (Indra)