Personel TNI – POLRI, SATPOL PP dan instansi terkait lainnya di Pos Yan Operasi Ketupat Nala 2023 Lakukan patroli

MANNA, Polda Bengkulu – Demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat pasca lebaran. Personel gabungan TNI- POLRI, SATPOL PP dan instansi terkait lainnya yang bertugas di Posyan Operasi Ketupat Nala 2023. Bertempat di Perbatasan Bengkulu Selatan ( BS ) dan Propinsi Sumatera selatan tetap semangat dan masih Optimalkan Patroli Rutin.

Hal tersebut Terlihat saat petugas TNI- POLRI, SATPOL PP di pos Yan operasi ketupat Nala 2023. Melakukan pengamanan dalam melaksanakan dan memberikan pelayanan, sehingga kamtibmas selalu terjaga hingga usai perayaan Idul Fitri 1444 Hijriyah.

Ditemui saat melakukan pelayanan dan pengamanan pos Perbatasan di desa Batu Ipda Slamet. R mengatakan, Petugas pos pelayanan perbatasan desa Batu Aji Ops ketupat Nalo 2023 masih terus fokus mengamankan dan melayani masyarakat.

“ Tujuannya adalah untuk meminimalisir dan mencegah terjadinya berbagai tindak kejahatan dan memberikan rasa aman dan nyaman. Bagi masyarakat serta warga yang mau berangkat maupun yang melintasi Jalan depan Posyan ops ketupat Nala Tahun 2023 di desa Batu Aji Kecamatan Ulu Manna Kabupaten Bengkulu Selatan.” Ungkap Slamet.

Dalam kegiatan tersebut petugas juga menghimbau kepada masyarakat agar saling menjaga keamanan dan apa bila menemukan dan mengetahui adanya tindakan kriminal ,Bencana alam dan lainnya agar segera melaporkan ke petugas patroli atau bisa langsung datang ke Pos Pam Operasi Ketupat Nala 2023 di desa Batu aji Kecamatan Ulu Manna Kabupaten Bengkulu Selatan.

Polda Bengkulu, Bengkulu, Kapolda Bengkulu, Polda Kalbar, Kapolda Kalbar, Kalbar, Kalimantan Barat, Polda Jabar, Jabar, Jawa Barat, Polres Pangandaran, Kapolres Pangandaran, Pangandaran, Polda Kaltara, Kaltara, Kalimantan Utara, No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten