Srikandi Pemuda Pancasila Kota Banjar, Berbagi Takjil Dibulan Ramadhan Penuh Barokah.

Berita Daerah10 Dilihat

Kota Bandar– Bertepatan dengan Hari ke 14 Di bulan Ramadhan 1446 H , Dewan pimpinan Cabang Srikandi Pemuda Pancasila kota Banjar, membagikan Ta’jil sebanyak 1000 Bungkus berbagai makanan dan minuman dengan lokasi di simpang lampu stopan Alun alun Kota Banjar, ( 14/03/2025 ) .

Dengan thema : INDAHNYA BERBAGI DI JUMAT BAROKAH DI BULAN SUCI RAMADHAN 1446 H , Kegiatan bagi bagi ta’jil ini merupakan sebagai program kerja tahunan yang setiap Tahun di bulan Ramadhan juga merupakan bentuk aksi sosial untuk berbagi dan mendekatkan Srikandi Pemuda Pancasila kota Banjar dengan masyarakat apalagi situasi dan kondisi sekarang masyarakat Secara ekonomi sedang tidak stabil.

Gina Lasmawati, Ketua Dewan Pimpinan Cabang Srikandi pemuda Pancasila kota Banjar ” Bahwa kegiatan bagi bagi ta’jil ini merupakan kalender tahun Srikandi Pemuda Pancasila kota Banjar yang selalu kami lakukan di bulan Ramadhan setiap tahun , sebagai bentuk kepedulian sosial dan juga rasa saling berbagi untuk masyarakat yang dimana sebagian rejeki yang kami miliki dari pengurus dan anggota Srikandi kota Banjar dilakukan dengan gotong royong dalam bentuk makanan dan minuman pembukaan berpuasa, sebanyak kurang lebih 1000 Bungkus ucapnya

Walaupun cuaca yang kurang menguntungkan karena hujan pada saat pembagian ta’jil tersebut , tidak mengurangi niat untuk tetap berbagi di bulan Ramadhan ini, hal ini juga disampaikan oleh salah satu warga masyarakat yang secara kebetulan lewat ke acara ini, Dewisari ” saya merasa bangga dan bersyukur melihat Srikandi Pemuda Pancasila kota Banjar dapat membantu dan menyisikan sebagai rejeki untuk berbagi ta’jil sebagai bentuk aksi nyata , bahwa tidak semua Ormas selalu di pandang jelek seperti yang sekarang di beritakan , tapi ini buktinya mereka bisa berbuat dengan aksi sosialnya , apalagi di bulan Ramadhan yang penuh barokah serta kondisi sekarang dimana ekonomi di masyarakat sedang serba sulit ,. Semoga apa yang dilakukan oleh oleh teteh teteh Srikandi Pemuda Pancasila kota Banjar dibalas oleh Alloh SWT…, ujarnya

Diakhir kegiatan Pengurus dan anggota Srikandi Pemuda Pancasila Kota Banjar melaksanakan buka puasa bersama , dan juga syukur bil nikmat ketua Srikandi Pemuda Pancasila kota Banjar, Gina Lasmawati bertambah usianya yang ke 57 tahun , ” semoga indung ( Ibu ) di usia yang ke 57 tahun , selalu diberikan panjang umur, diberikan kesehatan, banyak rejeki dan selalu menjadi panutan kami Srikandi Pemuda Pancasila Kota Banjar, ucapnya serentak ..
( Acep Surya ) 5/5 (1)

Nilai Kualitas Konten