Baraknews Tangerang–Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Yayasan Pendidikan Islam Daar El Rohmah ( Yapisda) menyelenggarakan
pelepasan dan perpisahan peserta didik kelas XII pada hari Sabtu (13/05/2023) di komplek yapisda Cisoka.
Acara pelepasan dan perpisahan tersebut dihadiri seluruh peserta didik kelas XII dan orang tua/wali peserta didik. Tampak hadir unsur yayasan , Kepala sekolah , guru-guru , tenaga kependidikan dan pengurus komite sekolah SMK Yapisda serta undangan lainnya.
Kepala SMK Yapisda mengatakan bahwa lulusan SMK Yapisda tahun pelajaran 2022-2023 berjumlah 317 orang yang terdiri atas 5 (lima) program keahlian.
Camat Cisoka, Encep Sahayat yang hadir pada acara pelepasan dan perpisahan tersebut mengawali sambutannya mengucapkan selamat hari raya idul fitri 1444 H kepada seluruh pengurus yayasan, kepala sekolah, guru dan tenaga kependidikan, komite sekolah, orang tua/wali, peserta didik yang akan dilepas serta kepada segenap undangan. Encep juga mengucapkan terimakasih kepada guru-guru, instruktur dan para pembina di SMK Yapisda yang telah mendidik, mengajar, melatih dan membimbing peserta didik warga masyarakat Kecamatan Cisoka. Tak lupa Encep juga mengucapkan selamat kepada peserta didik yang telah menyelesaikan pendidikan di SMK Yapisda.
“Kepada ananda siswa kelas XII , Bapak ucapkan selamat telah dapat menyelesaikan pendidikan di SMK Yapisda, tapi perlu ananda ketahui, jalan yang harus ananda tempuh masih sangat panjang. Lulus SMK bukan akhir, tapi awal cerita, awal perjalanan dan awal perjuangan yang harus ditempuh. Harapan, peluang dan tantangan ada dalam cerita , perjalanan dan perjuangan ananda,” ungkap Encep