Patroli Skala Besar, Polres Serang Kota Berikan Paket Sembako

Berita Polres Kota Serang – Penerapan PPKM Level 4, Petugas gabungan Polres Serang Kota Polda Banten bersama Kodim 0602/Serang dan pemerintah Kota Serang gelar Patroli Skala besar di daerah hukumnya. Rabu (21/7/2021) malam.

Dimomen tersebut, petugas memberikan paket sembako kepada pedagang kecil, pedagang kakilima dan tukang becak yang terdampak covid-19.

Petugas menyisir tempat-tempat yang dijadikan ajang berkumpul. Hasilnya masih ditemukan cafe yang masih buka. Petugas membubarkan para pemuda yang berkerumun di salahsatu cafe. Dibubarkannya kerumunan itu sebagai upaya mencegah penyebaran COVID-19.

Kapolres Serang Kota AKBP Yunus Hadith Pranoto, SIK., M.Si., melalui Kasi Humas Polres Serang Kota AKP Suharto, Kamis (22/7/2021) dinihari mengatakan, pelaksanaan patroli penertiban protokol kesehatan (Prokes) dalam upaya menjalankan kebijakan saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 dari pemerintah pusat dalam penanganan pandemi COVID-19.

Ia menjelaskan kerumunan yang dibubarkan merupakan pelanggar protokol kesehatan, seperti berkerumun dengan tidak menjaga jarak, tidak memakai masker dan melanggar jam operasional yang telah ditentukan.

“Pada pelaksanaan itu kami melakukan pembubaran kerumunan yang sudah melanggar protokol kesehatan. Kemudian kami juga memberikan teguran secara persuasif,” katanya.

Ia mengimbau kepada masyarakat agar terus disiplin menerapkan protokol kesehatan karena pada situasi pandemi saat ini masih rentan terjadinya penularan.

“Saya menghimbau kepada masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan 5M, yakni, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” ujar AKP Suharto.

Kemudian, petugas yang melihat adanya masyarakat berkerumun di tempat tersebut meminta untuk membubarkan diri. (TP/HUMAS). No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten