Berita Kab.MURATARA – Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru (HD) didampingi Ketua TP PKK Sumsel Ny. Febrita Lustia HD mengunjungi Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) provinsi Sumatera Selatan, dalam rangka meresmikan 15 titik proyek pembangunan infrastruktur Tahun 2021 di kabupaten Muratara, Selasa 20/4/2021.
kegiatan peresmian tersebut, berlokasi di desa terusan kecamatan karang jaya kabupaten Muratara, dalam hal ini gubernur Sumsel Herman deru yang didampingi langsung oleh Bupati Muratara Devi Suhartoni dan Ketua DPRD Efriansyah, berserta Kepala OPD Muratara terkait ,Wakil Ketua PKK, Muratara, serta perwakilan Polri ,TNI maupun tamu undangan lainya,
Dalam sambutanya, bupati Muratara mengucapkan terimakasih atas kehadiran bapak gubernur di kabupaten kami ini, dalam rangka untuk meresmikan 15 Titik pembangunan proyek yang akan di bangun tahun 2021.
“Kita tau Pak HD sangat memikirkan infrastruktur yang ada di kabupaten kita ini, dari Tahun 2019 pak gubernur sudah membantu anggaran dana Sekitar 29 Miliar untuk membangun infrastruktur pembangunan fisik maupun Non Fisik yang ada di Muratara.dan pada tahun 2020 juga pak HD memberikan bantuan kembali Sekitar 40 Miliar untuk membangun kemajuan Daerah tertinggal termasuk Daerah Muratara mendapatkan anggaran itu” ungkap nya.
Lanjutnya, Kita berharap apabila tahun ini pak Gubernur inggin memberikan bantuan kembali, kami sebagai pemimpin daerah muratara akan bekerja keras kedepanya, dalam bidang pembangunan Jalan dan infrastruktur lainya akan proritaskan demi untuk memajukan kabupaten Muratara tercinta” jelasnya..
Ditempat yang sama, Gubernur Sumsel Herman Deru dalam pidatonya menjelaskan, alhamdulilah dalam pertemuan kita hari ini, untuk meresmikan infrastruktur yang ada 15 titik proyek yang kami berikan kepada pemerintah Muratara. Untuk membangun infrastruktur Fisik dan Non fisik suatu Daerah itu tergantung ada atau tidaknya dukungan masyarakat, karena apabila ada kerjasamanya masyarakat insyallah suatu pembangunan akan ada manfaat.
“Intinya Pemerintah Muratara harus tentukan pembangunan yang mana dulu harus di proritaskan , klau sudah melakukan pembangunan proyek yang di utamakan, barulah yang lain seperti Pembangunan peningkatan sinyal dan lainya” terangnya.
Dan mudah- mudahan pada saat kepemimpinan bupati Devi Suhartoni ini, insyallah akan memberikan kemajuan di wilayah kabupaten Muratara” tutupnya.
Jurnalis David