Berita Kab.Ciamis—Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Ciamis saat ini mulai memasuki kegiatan reses masa sidang ke 1 tahun 2021, masa dimana para legislator turun langsung untuk berinteraksi mendengarkan langsung aspirasi masarakat
Seperti yang saat ini dilakukan Aang Mulyadi anggota DPRD kabupaten Ciamis dari fraksi Gerindra, menggelar reses di dusun Kubangpari desa Ciherang kecamatan Banjarsari kabupaten Ciamis (Selasa, 16 Februari 2021)
Aang Mulyadi yang saat ini duduk di Komisi C DPRD kabupaten Ciamis menyapa konstituennya yang berada di dapil Ciamis V yang meliputi kecamatan Banjarsari, Banjaranyar, Purwadadi dan kecamatan Lakbok
“Reses ini merupakan kewajiban kami sebagai anggota DPRD, anggota dewan turun langsung ke masarakat untuk menjaring informasi, menghimpun seluruh aspirasi masarakat yang kemudian dilaporkan kepada pimpinan dewan untuk di tindak lanjuti” terang Aang
Hal tersebut dikatakan Aang Mulyadi kepada seluruh peserta reses saat menyampaikan tujuan digelarnya reses tersebut
Lebih lanjut Aang Mulyadi politisi dari partai Gerindra ini memaparkan bahwa selain untuk mempererat jalinan silaturahmi dengan masarakat, dalam kesempatan reses ini Aang meminta kepada seluruh peserta untuk memyampaikan aspirasinya guna peningkatan pembangunan di daerah tersebut
“Kebetulan saya duduk di Komisi C yang membidangi masalah pembangunan, melalui reses di masa sidang ke 1 ini saya meminta kepada masarakat yang hadir untuk menyampaikan isi hati terkait kebutuhan bersama guna peningkatan kemajuan pembangunan” paparnya
Dalam reses tersebut berbagai usulan di sampaikan oleh masarakat, mulai dari kebutuhan sarana prasarana, infrastruktur jalan, normalisasi saluran2 pembuang, serta peningkatan jaringan irigasi desa
Seiring dengan itu, Anjar Andriana kepala desa Ciherang menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Aang Mulyadi atas di gelarnya reses di wilayah desa ciherang
Anjar juga berharap segala aspirasi yang telah di sampaikan oleh masarakat desa Ciherang bisa terealisasi, terutama normalisasi saluran anak sungai Cibadak serta peningkatan jaringan irigasi yang ada di wilayah desa Ciherang
Kegiatan reses tersebut berlangsung cukup familier, terlihat keakraban antara masarakat peserta reses dengan Aang Mulyadi politisi dari Partai Gerindra yang terpilih sebagai anggota DPRD kabupaten Ciamis mewakili masarakat di daerah pemilihan Ciamis V (Indra)