Berita MaPolres Banjar Polda Jabar – Berlokasi di Desa Jajawar Kecamatan Banjar Kota Banjar, Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. resmikan Kampung Tohaga Lodaya dalam menghadapi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Skala Mikro demi percepatan penanganan Covid-19. Kamis (11/02)
Di sana Kapolres Banjar didampingi Kasat Binmas, Kasat Sabhara, Kapolsek Banjar, Danramil Banjar, dan Camat Banjar, Lurah serta Bhabinkamtibmas, Babinsa Desa Jajawar.
Peresmian ditandai Sambutan Kapolres Banjar dan dilanjutkan pengguntingan pita di depan gerbang masuk Balokang Patrol.
Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan Peninjauan faktor pendukung Kampung tangguh/Lembur Tohaga Lodaya Posko kesehatan Covid 19, sektor Pertanian Holtikultura, dan kawasan wisata arung jeram Balokang Patrol.
Dalam kegiatan tersebut Kapolres Banjar mengatakan apresiasi terhadap Kampung Tohaga Lodaya Balokang Patrol Desa Jajawar tersebut, terlebih dalam situasi PPKM skala mikro yang mengedepankan Satgas tingakt Desa sampai RT.
“Kota Banjar sedang menerapkan PPKM berskala mikro, sehingga Satgas tingkat Desa sampai RT dengan mengikuti regulasi sesuai dengan Surat Keputusan Walikota terkait PPKM skala mikro ini, selain itu Kami apresiasi yang telah dilakukan oleh kampung Tohaga Lodaya di Balokang Patrol ini, seperti yang kita lihat di beberapa sektor sudah siap, terlebih Wana wisata arum jeram sebagai penambah penghasilan warga di sini” Ucap Kapolres Banjar.
Kapolres Banjar yang juga didampingi oleh personel Polwan Polres Banjar, Kapolres mengecek kebun hidroponik di desa tersebut. (Humas/Jepri)