Berita MaPolres MURATARA– Polres Musi Rawas Utara (muratara) provinsi Sumatera Selatan, bersama TNI, Satpol PP, melaksanakan kegiatan sosial membagi-bagikan masker secara gratis kepada Masyarakat guna mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19), Selasa 2/2/2021.
Kegiatan pembagian masker yang di gelar tim operasi yustisi polres muratara ini, dipimpin AKP suyitman dan KBO sbhana bersama TNI dan satpol PP berlangsung di jalan lintas Sumatera kelurahan muara Rupit muratara.
Pembagian masker tersebut bertujuan meningkatkan kepedulian terhadap Masyarakat dalam menghindari penyebaran virus Corona (covid – 19).
“Agar masyarakat maupun Pedagang menggunakan masker saat beraktifitas sehingga bisa terhindar dari penularan virus Corona,” ujar Suyitman.
Selain membagikan masker, polres muratara, TNI dan satpol PP juga memberikan himbauan edukasi kepada Masyarakat mengingat pentingnya menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah untuk menghindari penularan covid-19
“Dengan diberikannya masker secara gratis diharapkan Masyarakat sadar akan bahayanya virus Corona, sehingga kita saat beraktifitas nanti harus memakai masker guna mencegah penyebaran virus Corona demi kesehatan kita bersama,” ungkapnya.
Jurnalis: David