Debat Terakhir Walikota Dan Wakil Walikota Banjar, antara Harapan dan Janji janji Politik Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar

Pilkada Kota Banjar—Debat terakhi Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjar, yang diselenggarkan oleh Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) Kota Banjar, bertempat di Graha Banjar Idaman ( GBI ) Selasa ,20 Nopember 2024, dengan di hadiri oleh seluruh Paslon Walikota dan Wakil Walikota Banjar beserta para pendukung baik dari partai politik maupun relawan sebanyak 50 Orang perpaslon dan Tamu undangan darin Forkopinda, ASN, Tokoh Masyarakat, Ormas, LSM , Generasi Milenial, dan Tokoh Agama .


Pada kesempatan ini Ketua KPU Kota Banjar M. Muklis , menyampaikan Bahwa Debat Terakhir ini , merupakan debat Pamungkas untuk menyampaikan Program Program Kerja untuk 5 Tahun kedepan yang diselaraskan dengan visi dan misi Paslon Walikota dan Wakil Walikota Banjar, selain itu menjelaskan bahwa keputusan mengadakan dua kali debat publik sudah ditetapkan sejak awal.“Ini adalah debat publik kedua sekaligus yang terakhir untuk paslon Walikota dan Wakil Walikota Banjar,”“Debat publik di Kota Banjar ini sebagai bentuk kesetaraan. Setelah ini tidak ada lagi debat karena sudah menghitung hari pelaksanaan pemungutan suara,”

Melalui debat ini, M.Mukhlis berharap bisa menggerakkan elemen masyarakat untuk datang ke TPS pada 27 November 2024 mendatang, sehingga masyarakat dapat menyalurkan hak suaranya untuk menentukan pemimpin Kota Banjar lima tahun ke depan, ucapnya.
Pada debat publik malam ini tema yang di usung adalah Koloborasi Pembangunan Daerah Yang Berkelanjutan Untuk Memperkokoh Kebangsaan dan Menjawab Tantangan Lokal Menuju Keselarasan Nasional. Keempat paslon sebelum pelaksanaan debat  terlebih dahulu di berikan kesempatan yang sama untuk memaparkan atau menyampaikan program unggulannya dalam 100 hari kerja pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota terpilih.

Dengan Program Kerja 100 Hari kedepan Pasangan Calon akan membuktikan prioritas Janji – Janji Politiknya Kepada Masyarakat Kota Banjar, yang menantikan harapan kepada walikora dan wakil walikota Banjar , yang baru yang mampu membawa perubahan dan peningkatan kesejahteraan sehingga Banjar akan lebih baik dan lebih maju. ( Acep Surya ) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten