Pandeglang – Dalam rangka mendukung kelancaran dan suksesnya Pilkada Serentak 2024, Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sie Dokes) Polres Pandeglang memberikan pembekalan kesehatan kepada personel yang akan bertugas dalam pengamanan. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya preventif untuk menjaga kesehatan seluruh anggota Polri yang terlibat, serta mempersiapkan mereka menghadapi berbagai kondisi selama berlangsungnya pesta demokrasi tersebut.
Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Bagops Polres Pandeglang pada hari Sabtu (21/9/2024) dipimpin oleh Kepala Sie Dokes Polres Pandeglang, Bripka Fiat. Dalam arahannya, ia menekankan pentingnya kesiapan fisik dan mental dalam menjalankan tugas pengamanan Pilkada, mengingat intensitas pekerjaan yang akan meningkat selama periode pemilihan.
“Kami memberikan materi tentang pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K), cara menjaga stamina, serta tips mencegah kelelahan saat bertugas. Tujuan kami agar seluruh personel siap secara fisik dan mental dalam menjalankan tugas, sehingga pengamanan Pilkada dapat berjalan aman dan lancar,” ujar Aipda (nama).
Kabagops Polres Pandeglang AKP Abdulracman Taufik, yang turut hadir dalam kegiatan ini, memberikan apresiasi atas inisiatif Sie Dokes. Ia menekankan bahwa kesiapan kesehatan personel sangat penting dalam memastikan kelancaran seluruh rangkaian proses Pilkada.
“Kesehatan personel menjadi salah satu faktor kunci dalam kesuksesan pengamanan Pilkada. Kami ingin memastikan semua anggota berada dalam kondisi prima saat bertugas, karena mereka memiliki peran penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama proses pemilihan berlangsung,” jelas AKP Abdulracman Taufik
Dengan adanya pembekalan ini, diharapkan seluruh personel Polres Pandeglang dapat bertugas dengan optimal dan turut mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.