Kasi Propam Polresta Tangerang Pimpin Gaktibplin di Mapolsek Rajeg8

Tangerang- Kasi Propam Polresta Tangerang AKP Iman Ruspandi, SH beserta Personil Si Propam melakukan Pemeriksaan Personil Polsek Rajeg Polresta Tangerang. Selasa (06/08/2024)

Personil Jajaran Unit Provost dan Paminal yang di Pimpin Kasi Propam AKP Iman Ruspandi, SH di dampingi Kanit Samapta,Kanit Binmas,dan Kanit Provos Polsek Rajeg, dalam pelaksanaan Tugasnya hari ini SI PROPAM melakukan Pemeriksaan Personil Polsek Rajeg terdiri dari Pemeriksaan Administrasi baik Kelengkapan Pribadi maupun administrasi Surat surat Penting yang berkaitan dengan data Profil Pribadi, Baik SIM maupun Surat Senjata bagi yang memegang Senjata api Dinas yang di ikuti oleh seluruh Personil Polsek Rajeg

Dalam arahannya Kasi Propam Polresta Tangerang AKP Iman Ruspandi, SH mengatakan” kegiatan ini adalah kegiatan Rutinitas yang bersifat Pengawasan yang tugasnya memberikan Arahan, Himbauan kepada seluruh Personil Polresta Tangerang agar semua Personil dalam menjalankan Tugasnya sesuai Tupoksinya dan tidak melakukan Pelanggaran sekecil apapun.

Kasi Propam Menambahkan di Harapkan Personil Polresta Tangerang tidak ada lagi keluar dari Koridor kesatuan dan jangan sampai ada laporan adanya Personil Polresta Tangerang menggunakan Narkotika dan Obat obatan terlarang.

Menurut Kapolresta Tangerang Polda Banten Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono S.IK, MM Melalui Kapolsek Rajeg Polresta Tangerang Akp H.A.Hajaji,SH. mengatakan, bahwa kegiatan Si Propam adalah bentuk kepedulian terhadap Personil Polsek Rajeg agar tidak keluar dari jalur yang sudah di tentukan yang tentunya dalam hal Ini Kepolisian masih berpaku pada Undang undang no.2 tahun 2002 tentang Kepolisian dimana Kepolisian juga dalam tugasnya sudah di atur dalam sesuai KUHAP, Perkap dan undang undang undang lain yang mengatur Tugas dan tanggung jawabnya yang di Sesuaikan dengan Tugas dan Fungsi yang di embannya.

Kapolsek menambahkan kegiatan ini untuk menghimbau agar Personil Polsek Rajeg khususnya tidak ada yang terlibat Organisasi terlarang dan penyalah gunaan Narkoba, agar senantiasa Personil Polsek Rajeg dapat menjalani Tugasnya dengan sebaik baiknya”. Tegasnya. No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten