KADINKES SESALKAN TERKAIT SALAH AMBIL JENASAH DI RSUD PANDEGA

Pangandaran-‘zKepala Dinas kesehatan Kabupaten Pangandaran, Yadi Sukmayadi meminta pihak RSUD Pandega lebih memperhatikan keluhan dari masyarakat, terutama warga Pangandaran.

Pernyataan tersebut Imbas dari keluhan salah satu masyarakat pangandaran yang salah mengambil jenazah beberapa hari lalu.

 

Munculnya berita terkait kejadian warga salah ambil jenazah di beberapa media, Kepala Dinas kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pangandaran, Yadi Sukmayadi meminta pihak RSUD Pandega lebih memperhatikan keluhan dari masyarakat, terutama warga Pangandaran.

Yadi mengatakan, pengawasan dari pihak manajemen RSUD Pandega harus lebih ketat agar tidak terjadi kesalahan serupa.

“Pengawasan dari pihak manajemen terhadap pegawainya harus lebih intensif lagi. Agar kesalahan ambil jenazah tidak terulang kembali,” katanya tegas saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Senin, (01/07/2024).

Dirinya menjelaskan, seharusnya kesalahan seperti itu tidak perlu terjadi di RSUD Pandega dan pihak RSUD Pandega harus benar-benar memperhatikan keluhan dan masukan dari masyarakat.

“Hal tersebut demi kemajuan rumah sakit RSUD Pandega Kabupaten Pangandaran. Keluhan masyarakat terkait pelayan tentunya harus menjadi bahan koreksi dan evaluasi agar kualitas pelayanannya betul-betul di jalankan lebih baik lagi,” paparnya

Ia menyebut, dengan waktu dekat, pihaknya akan menemui pihak RSUD Pandega untuk berkoordinasi membahas semua keluhan-keluhan dari masyarakat.

 

“Nanti suatu saat saya akan ke RSUD untuk berkomunikasi terkait yang bersangkutan dengan keluhan masyarakat,” ungkapnya ( upi) 2/5 (1)

Nilai Kualitas Konten