(Kotim) – Polsek Parenggean Jajaran Polres Kotim Polda Kalteng. Bpk. Kapolsek Parenggean AKP. RAHMAT TUAH, S.H., M.M., dihadiri Bpk. Camat, Bpk. Danramil 1015/07dan Staf PT. SISK, Kec. Parenggean, Kab. Kotim. Melaksanakan Giat Jumat Berkah, di Desa Barunang Miri, Kec. Parenggean, Kab. Kotim, Prov. Kalteng. (22/03/2024)
Kegiatan tersebut dihadiri Oleh ,Bpk. Kapolsek Parenggean AKP. RAHMAT TUAH, S.H., M.M., dihadiri Bpk. Camat, Bpk. Danramil 1015/07dan Staf PT. SISK, Desa Barunang Miri, Kec. Parenggean, Kab. Kotim.
Pengaduan/Keluhan/Masukan Masyarakat:
• Meningkatnya kejadian kebakaran lahan dan hutan di wilayah Kec. Parenggean;
• Maraknya pencurian buah kelapa sawit khususnya di wilayah Kec. Parenggean;
• Meminta agar Pihak Polsek Parenggean menggalakkan Patroli malam ke daerah – daerah rawan,misalnya Pasar, Pemukiman warga dan tempat – tempat rawan lainnya untuk menciotakan rasa aman di wilayah Kec. Parenggean.
Respon Kepolisian (Tindak Lanjut):
• Meningkatkan kegiatan pencegahan yang menyentuh masyarakat peladang guna tekan kejadian karhutla,
• Meningkatkan patroli baik siang hari dan malam hari serta pam swakarsa masyarakat guna mencegah kejadian kriminalitas.
Uraian kegiatan tindak lanjut :
• Polsek Parenggean bersama pemerintah kecamatan dan desa akan lebih menggalakkan kegiatan pencegahan karhutla kepada masyarakat,
• Polsek parenggean berupaya lebih intensif dalam kegiatan patroli pada siang hari dan malam hari ke daerah – daerah rawan dan menghimbau masyarakat untuk kembali mengaktifkan pam swakarsa guna mencegah terjadi nya kejahatan dilingkungan sekitar.
Menindak Lanjuti Perintah Kapolres Kotim AKBP Sarpani, S.I.K,. M.M., Bpk. Kapolsek Parenggean AKP. Rahmad Tuah, S.H., M.M. personil Polsek Parenggean dan petugas Bhabinkamtibmas untuk melaksanakan giat silaturahmi dan sambang kepada masyarakat , tokoh dan juga Pemerintaan Desa yang di Wilayah Hukum Polsek Parenggean .
“Dengan kegiatan silaturahmi dan sambang kepada tokoh masyarakat juga membantu petugas dalam Harkamtibmas diwilkum Polsek Parenggean terjaga,”Tutur Kapolsek Parenggean.