Kodim Pangandaran–Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan, Komandan Kodim 0625/Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Subroto, M. IP, turun langsung memimpin kegiatan penanaman bibit cabai, jagung, dan melon di lahan holtikultura Panglima TNI di Blok Ranca Kaung, Dusun Batukaras, RT 013/RW 006, Desa Batukaras, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, pada Jumat, 26 Januari 2024.
Dalam kegiatan yang dihadiri oleh anggota Kodim 0625 Pangandaran dan masyarakat setempat, Dandim 0625/Pangandaran secara simbolis menanam beberapa bibit sebagai langkah awal dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah tersebut. Pilihan penanaman bibit cabai, jagung, dan melon diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap kebutuhan pangan lokal.
Dalam sambutannya, Letkol Inf Indra Mardianto Subroto mengungkapkan pentingnya peran bersama dalam menciptakan ketahanan pangan. “Kegiatan ini bukan hanya sekadar penanaman bibit, tetapi juga menjadi momentum untuk membangun kesadaran bersama akan pentingnya ketahanan pangan dalam menghadapi dinamika lingkungan saat ini,” ucap Dandim.
Kehadiran Dandim 0625/Pangandaran dalam kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk dukungan terhadap ketahanan pangan, tetapi juga sebagai wujud keterlibatan aktif TNI dalam pembangunan masyarakat. Semangat gotong royong dan sinergi antara TNI dan masyarakat diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang mandiri dan berdaya saing.
Kegiatan penanaman bibit ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi masyarakat sekitar untuk turut serta dalam mendukung program ketahanan pangan dan menjaga kelestarian lingkungan. Dengan demikian, bersama-sama kita dapat menciptakan masyarakat yang lebih sejahtera dan berdaya guna utk meningkatkan sumber pangan imbuh Dandim dlm akhir sambutannya.( Upi)