Polres Tasik Kota – Peduli Korban Kebakaran, Polsek Manonjaya bersama Koramil 1208/ Manonjaya Berikan Bantuan Sembako terhadap korban kebakaran bapak Rohman, Kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang tertimpa musibah kebakaran.
Kapolsek Manonjaya AKP Endang Wijaya, S.Sos bersama anggota dan anggota koramil 1208/Manonjaya menyerahkan bantuan paket sembako kepada korban yang berlokasi di Kp Cikareo Rt 028 / 04 Desa Batusumur Kec. Manonjaya Kab. Tasikmalaya, Sabtu (07/10/2023).
Paket sembako tersebut diberikan untuk membantu meringankan beban korban yang terdampak kebakaran rumahnya, Adapun Paket Bantuan yang diberikan diantaranya Paket sembako berisi Beras, Mie instan, Gula, minyak goreng, kecap, Telur dan Makanan ringan lainnya serta alas tempat tidur.
Kapolres Tasik Kota Akbp Sy. Zainal Abidin,S.iK melalui Kapolsek Manonjaya Akp Endang Wijaya,S.Sos menerangkan bahwa Musibah kejadian kebakaran terhadap rumah Korban Bapak Rohman terjadi pada hari Rabu lalu tanggal 4 Oktober 2023, sekira jam 14.00 wib di Kp Cikareo Rt 028 /004 Desa Batusumur Kec. Manonjaya Kab. Tasikmalaya, yang mengakibatkan 1 (satu) unit rumah panggung ukuran 6 m X 8 m milik korban (pasangan suami istri dari Bapak Rohman & Ibu Lilis) habis terbakar, yang diduga penyebab kebakaran berasal dari Konsleting arus listrik, beruntung dalam kejadian kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa, namun hanya kerugian materil.
Kapolsek Manonjaya menambahkan Semoga bantuan paket sembako yang kita berikan dapat bermanfaat dan membantu meringankan beban korban, semoga beliau sekeluarga selalu diberikan kesehatan dan ketabahan ditengah musibah yang dihadapi, ” Ungkapnya”.
Selain itu Kapolsek juga mengingatkan kepada warga masyarakat yang lain agar lebih berhati hati lagi terhadap kerawanan arus listrik di rumahnya masing masing agar cepat diperbaiki apabila ada yg rusak atau berpotensi konslet, juga waspada rawan kebakaran dimusim kemarau saat ini seperti tidak sembarangan membuang puntung rokok yg masih menyala, tidak membakar lahan semak semak atau hutan, pastikan juga saat meninggalkan rumah kompor atau bara api ditungku masak sudah benar benar padam.
Kemudian dari Bapak Rohman/ ibu Lilis menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pihak kepolisian Polsek Manonjaya dan Koramil 1208/ Manonjaya atas pemberian bantuannya, mudah-mudahan di balas oleh Alloh SWT, pungkasnya.
POLRES TASIK KOTA
SY. ZAINAL ABIDIN, S.iK