Baraknews Kab.Ciamis–Ir. H. Heri Dermawan anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Komisi B, mengapresiasi Kepala Desa Pasirlawang atas perhatiannya terhadap kemajuan di bidang Pertanian
Hal itu terungkap saat acara penutupan SL-PHT Padi Sawah yang di gelar oleh Gapoktan Berkah Makmur desa Pasirlawang kecamatan Purwadadi kabupaten Ciamis
“Kegiatan ini bagus, yang luar biasa adalah kepala desanya mau menyisihkan anggaran untuk ketahanan pangan, mudah mudahan semua desa bisa memprioritaskan anggaran untuk hal tersebut”
Itu yang di katakan Ir. H. Heri Dermawan anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Komisi B saat menghadiri kegiatan tersebut (Rabu, 02 Agustus 2023)
Diakui Heri, bahwa dirinya merasa bangga kepada masyarakat petani yang ada desa Pasirlawang yang sanggup mengelola lahan pertanian dengan hasil yang baik meski minim pasokan air dari irigasi
“Ini adalah bukti, meski minim irigasi
tapi dengan pompanisasi masyarakat petani bisa mengolah lahan pertaniannya dengan maksimal, bahkan hasil panennya cukup baik, saya bangga dengan keuletan serta semangat para petani di sini” tutur Heri
Heri juga mengatakan bahwa dirinya sebagai anggota DPRD Propinsi akan berkolaborasi dengan Dinas Pertanian kabupaten Ciamis untuk mendorong peningkatan kemajuan bidang pertanian di kabupaten Ciamis
“Air dan infrastrukturnya merupakan bagian kebutuhan dasar petani, memang pemerintah kurang anggaran untuk itu, nanti kami akan kolaborasikan antara Dinas Pertanian kab Ciamis dengan Dinas Pertanian provinsi ” kata nya
Diakhir kesempatannya Heri menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para penyuluh pertanian/PPL yang ada di wilayah kecamatan Purwadadi atas dedikasi juag mengabdiannya untuk kemajuan di bidang pertanian
Sementara itu Fatah, ketua Gapoktan Berkah Makmur dalam kesempatannya mengatakan bahwa 129 hektar lahan pertanian yang ada di desa Pasirlawang, pengairannya mengandalkan sistem pompanisasi
“Pompa di Gapoktan Berkah Makmur memang ada, hanya saja kapasitasnya 6″ sehingga untuk bisa mengairi lahan tersebut perlu waktu yang lama, yang pada akhirnya biaya BBM menjadi lumayan” katanya
Fatah juga mengatakan sekaligus berharap kepada Dinas Pertanian juga kepada anggota DPRD provinsi Jabar untuk bisa meringankan beban masyarakat petani di desa Pasirlawang dengan memberikan program pompanisasi serta Grvelisasi
“Sudah pasti akan lebih hemat bila pompa yang digunakan untuk menyuplai air ke lahan pertanian menggunakan pompa berkapasitas 8″ berikut Grvellisasinya” harap ketua Gapoktan
Yanto Kepala desa Pasirlawang dalam sambutanya menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Heri Dermawan anggota DPRD provinsi Jabar, Kadis Pertanian yang di wakili Novi Nuryanti, SE. MP Kabid Penyuluh Pertanian, Odah Nurtati koodinator IPDMIP kab Ciamis serta forkopimcam Purwadadi
Yanto mengatakan bahwa kemajuan bidang pertanian di desa Pasirlawang ini tentunya atas kerja keras semua pihak
Berkat pendampingan dari PPL pertanian serta dukungan penuh dari pemerintah, baik pusat maupun pemerintah kabupaten Ciamis, kemajuan pembangunan bidang pertanian di wilayah desa Pasirlawang menjadi semakin meningkat (Indra)