Baraknews Blitar – Kepala Staf Kodim 0808/Blitar Mayor Inf Joni Morwantoto, S.H., memimpin Sidang Pankar usul jabatan Bintara/ Tamtama dan usul kenaikan pangkat Perwira, Bintara dan Tamtama periode 1 April 2024, bertempat di ruang data Kodim 0808, Kamis (15/6/2023).
Kasdim 0808/Blitar Mayor Inf Joni Morwantoto, S.H., mengatakan pangkat dan karier bagi prajurit merupakan kesejahteraan. Sekaligus suatu kehormatan dan kebanggaan yang wajib diberikan kepada para prajurit.
Namun hal itu tidak serta merta, sebelum semua itu diraih tentunya banyak hal yang harus dipertimbangkan dan berbagai tahapan yang harus dilalui seperti sidang Pankar yang kita selenggarakan kali ini.
Semua mekanisme dan prosedur harus dilaksanakan, berdasarkan penilaian yang matang dan objektif dari berbagai aspek.
Baik kepribadian maupun kemampuan jasmani, yang merupakan persyaratan mutlak bagi personel yang akan diusulkan pangkatnya, ungkapnya.
Lebih lanjut Kasdim menyampaikan, dalam sidang pankar ini juga dimusyawarahkan tentang penempatan jabatan Ba, Ta yang masih kosong dengan penempatan jabatan disesuaikan dengan kebutuhan satuan.
Untuk mengisi dan memenuhi kebutuhan jabatan organisasi Kodim 0808, sesuai dengan TOP maupun DSPP, sehingga organisasi dan pelaksanaan dapat berjalan sesuai dengan tuntutan tugas dan kinerja organisasi secara optimal, pungkasnya (Dim0808).