Jaga Situasi Kamtibmas tetap kondusif, Polres Serang laksanakan patroli KRYD serentak bersama Polsek-Polsek jajaran Polres Serang

baraknews polres Serang – Dalam rangka mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif dan untuk mempersempit ruang gerak para pelaku kejahatan, Polres Serang laksanakan patroli KRYD serentak di wilayah Hukum Polres Serang. (17/02/2023) pukul 23.00 wib.

Kapolres Serang AKBP Yudha Satria melalui Kabag Ops Polres Serang AKP Joko Pituturno mengatakan kegiatan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) ini adalah upaya yang dilakukan oleh Kepolisian khususnya Polres Serang dalam rangka menjaga Harkamtibmas (memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat) dan sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat tutur Kabag Ops.

Lebih lanjut Kabag Ops mengatakan adapun sasaran patroli yaitu daerah rawan terjadinya gangguan Kamtibmas, Toko Waralaba yang beroperasi selama 24 jam, Pusat perbankan/mesin ATM dan Geng Motor.

Joko mengatakan pelaksanaan patroli KRYD ini dilaksanakan serentak baik oleh Polres Serang maupun Polsek-Polsek jajaran Polres Serang, sehingga dapat mempersempit ruang gerak para pelaku kejahatan kata Joko Pituturno.

Kami juga menghimbau kepada masyarakat yang masih nongkrong-nongkrong diluar rumah agar segera kembali kerumah masing-masing, jika masyarakat dalam kondisi darurat dan membutuhkan bantuan polisi dapat menghubungi *Layanan Polisi 110*, layanan ini bebas pulsa dan dapat dihubungi menggunakan operator seluler apapun tutupnya. (Humas) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten