Teriakan Yel-yel “Polres Karawang Cakep” Bergema di SMKN 2 Karawang

Baraknews POLRES KARAWANG – “Polres Karawang Cakep” 3x, teriakan yel-yel dari siswa siswi SMKN 2 Karawang usai Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono menggelar Police Goes to School, Rabu (15/2/2023).

Kegiatan yang dibalut Art Policing tersebut ialah serangkaian kegiatan sosialisasi Operasi Keselamatan Lodaya 2023 Polres Karawang untuk mengajak para pelajar supaya berlaku tertib, sehingga nantinya menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di Kabupaten Karawang.

Kapolres yang saat itu didampingi oleh Kasat Lantas AKP LD Habibi Ade Jama beserta Kapolsek Karawang Kota, Kompol Marsono juga menyapa siswa siswi dan menyampaikan imbauan terkait bahaya penyalahgunaan narkoba, pergaulan bebas dan bahaya bila tidak tertib berlalu lintas

“Tujuannya agar siswa siswi tahu tugasnya sebagai pelajar dan sebagai generasi muda penerus bangsa,” ujar pria yang akrab disapa Wirdhanto ini.

“Kami disini sekalian mengajak pelajar untuk lebih meningkatkan kedisiplinan dalam berlalu lintas demi mewujudkan sebuah Kamseltibcarlantas,” lanjut Kapolres.

Seperti yang diketahui, kegiatan Police goes to school yang bertemakan art policing (pemolisian melalui pendekatan seni budaya dan pariwisata) mendapat antusias cukup positif dari siswa siswi beserta staf dan tenaga pengajar SMKN 2 Karawang.

“Kami juga membagikan reward berupa helm, jam dinding dan reward lainnya bagi yang bisa menjawab pertanyaan dari kami,” ungkap Kapolres.

“Lewat edukasi ini semoga menciptakan pelopor keselamatan di kalangan pelajar, sehingga prioritas Kamseltibcarlantas, bisa terwujud di Kabupaten Karawang,” harap perwira menengah Polri ini.

Seperti yang diketahui, memasuki hari kedelapan gelaran Ops Keselamatan Lodaya 2023, Polres Karawang secara massive memberikan brosur dan stiker kepada seluruh warga Karawang, termasuk pelajar, yang kini telah diperkenalkan kepada siswa siswi sekolah lanjutan atas, seperti SMKN 2 Karawang.

Kapolres menandaskan, “Semoga materi edukasi yang kami sampaikan bisa diserap oleh siswa-siswi SMKN 2 Karawang,”

Para pelajar beserta staf dan tenaga pengajar SMKN 2 Karawang merasa antusias dengan kegiatan yang dinilai positif di sekolah mereka.

Pasalnya, edukasi yang dibalut Art Policing tersebut sangat berguna untuk diterapkan siswa siswi didalam keseharian mereka.

(Humas Polres Karawang Polda Jabar) No ratings yet.

Nilai Kualitas Konten